Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Prancis 2021

Sempat Bentrok, George Russell Siap Gantikan Valtteri Bottas di F1 2022

Didit Abdillah - Selasa, 15 Juni 2021 | 20:25 WIB
George Russell dikabarkan siap masuk Mercedes AMG F1 di tahun 2022 dengan menggantikan Valtteri Bottas.
twitter.com/GeorgeRussell63
George Russell dikabarkan siap masuk Mercedes AMG F1 di tahun 2022 dengan menggantikan Valtteri Bottas.

OtoRace.id - Kabar mengenai bursa transfer pembalap F1 kembali bergerak, kini berhembus kabar dari tim besar, Mercedes AMG Petronas

Tim pabrikan Mercedes ini sedang sibuk mengenai duet pembalap mereka di tahun depan. 

Apalagi duet Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas dikabarkan akan berakhir di Desember 2021. 

Salah satu dari mereka akan digantikan oleh George Russellreserve driver Mercedes yang kini bernaung di Williams Racing. 

Baca Juga: Belum Bisa Persembahkan Podium Untuk Ferrari di F1 2021, Charles Leclerc Tetap Optimis

Namun dilansir dari Speedweek, besar kemungkinan posisi Valtteri Bottas yang akan didepak oleh George Russell. 

Terlebih setelah bercermin dengan performa Valtteri Bottas yang menurun di beberapa seri terakhir. 

Bahkan pembalap asal Finlandia itu semakin jauh dari tiga besar di klasemen akhir, kesempatan bagi George Russell pun terbuka lebar. 

"Kami sudah memantapkan pilihan kami untuk duet pembalap di F1 2022, yang pasti tidak akan sampai bulan Januari," tutur Toto Wolff, Pimpinan Tim Mercedes AMG Petronas. 

Baca Juga: Franco Morbidelli Soroti Taktik 'Licik' Marc Marquez Saat Kualifikasi MotoGP 2021

Baca Juga: Podium di F1 Azerbaijan, Sebastian Vettel Serasa Seperti Rookie

"Yang jelas duet kami akan berbeda di musim depan dan saya rasa ini adalah duet terbaru dan cukup kuat," tambahnya dilansir dari Speedweek. 

George Russell dan Valtteri Bottas pernah bentrok di Monza, saat keduanya bertabrakan. 

Bahkan sempat ada kabar kalau Russell tidak akan naik ke tim pabrikan Mercedes karena insiden itu. 

Paling mentok, ia hanya pindah ke Aston Martin F1 Team yang setidaknya lebih kompetitif daripada Williams Racing. 

Baca Juga: Pirelli Ungkap Penyebab Max Verstappen Alami Pecah Ban di Balapan F1 Azerbaijan 2021

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa