Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Styria 2021

Hasil FP1 F1 Styria 2021 Max Verstappen Memimpin, Red Bull Dominasi 'Kandang'

Didit Abdillah - Jumat, 25 Juni 2021 | 17:42 WIB
Max Verstappen buktikan Red Bull Racing berjaya di rumahnya sendiri.
Red Bull Content Pool
Max Verstappen buktikan Red Bull Racing berjaya di rumahnya sendiri.

OtoRace.id - Double header atau dua seri beruntun akan berjalan di sirkuit Red Bull Ring, Austria yang berada di kota Styria (25/6). 

Sesi latihan pertama (FP1) F1 Styria ini justru dimulai dengan dominasi duo Mercedes AMG Petronas, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas

Keduanya sama sekali tidak tergeser sepanjang 25 menit awal FP1 F1 Styria berjalan. 

Hal ini bisa dipahami, bentuk mobil Mercedes W12 yang paling panjang dalam jajaran mobil F1, serta top speed yang paling tinggi membuatnya cocok dengan Red Bull Ring. 

Baca Juga: Tim Ferrari Ungkap Penyebab Charles Leclerc dan Carlos Sainz Tampil Buruk di Balapan F1 Prancis 2021

Tak pelak mereka bisa dengan baik berada di peringkat teratas dengan konsisten di kisaran waktu 1 menit 6 detik. 

Namun di sisa waktu 20 menit, Max Verstappen (Red Bull Racing) naik ke peringkat pertama catatan waktu. 

Ia membawa Red Bull Racing berjaya di 'rumah' sendiri dan menjadi pembalap pertama yang menembus 1 menit 5 detik, tepatnya 1,05,910. 

Max Verstappen dibuntuti oleh andalan dari keluarga Red Bull Racing juga, Pierre Gasly dari Scuderia AlphaTauri Honda. 

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Belanda 2021: Maverick Vinales Bangkit Tercepat, Marc Marquez Jajal Sasis Baru, Valentino Rossi Lumayan

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa