OtoRace.id - Dua tahun perpanjangan kontrak bersama Mercedes AMG Petronas nampaknya tidak menjadi motivasi tinggi bagi Lewis Hamilton.
Pemilik tujuh gelar juara dunia itu harus merasakan 'babak belur' usai finish di posisi keempat pada F1 Austria di sirkuit Red Bull Ring (4/7).
Lewis Hamilton harus mengakui kalau Max Verstappen berada dalam level yang jauh lebih tinggi, pun Mercedes sedang memiliki masalah serius dalam reliabiliti W12.
Baik itu dari segi kecepatan di trek lurus, pun dengan kecepatan di tikungan. Itu yang membuatnya tak berkutik pada F1 Austria.
Baca Juga: Hasil Balap F1 Austria 2021 - Max Verstappen Bikin Lewis Hamilton Bertekuk Lutut
“Persaingan untuk gelar juara dunia semakin seru, kini istirahat sepekan untuk menjernihkan pikiran sebelum kembali fokus di Silverstone (Inggris),” ujar Lewis Hamilton.
"Kini kami harus tahu apa kekurangan kami dari Red Bull, sehingga kami bisa tertinggal begitu jauh saat ini," lanjutnya dalam rilis Mercedes AMG Petronas.
Dalam sepanjang karier pemilik tujuh gelar juara dunia di F1 itu, ia tak pernah tertinggal sampai lebih dari 30 angka.
Baca Juga: Buah Konstistensi Toprak Razgatlioglu Singkirkan Jonathan Rea Dari Puncak Klasemen
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Media Daimler |
KOMENTAR