Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

CEV Moto3

Crash Horor di FIM CEV Moto3 Portimao 2021, Mario Suryo Aji Bilang Begini

Didit Abdillah - Senin, 5 Juli 2021 | 17:15 WIB
Mario Suryo Aji mengaku sulit untuk balapan di sirkuit Portimao.
AHRT
Mario Suryo Aji mengaku sulit untuk balapan di sirkuit Portimao.

OtoRace.id - Memulai balapan FIM CEV Moto3 Portimao di sirkuit Portimao, Portugal dari starting grid ke-18, jelas bukan hal mudah bagi Mario Suryo Aji.

Pembalap Astra Honda Racing Team itu harus berjibaku dengan 17 pembalap di depannya dengan berebut masuk tikungan pertama, sambil menahan bobot ke di trek curam. 

Di atas kertas, balapan FIM CEV Moto3 Portimao ini memang sulit bagi Mario Aji meskipun pada seri Barcelona, ia bisa bersaing untuk kemenangan.

Pembalap 16 tahun itu bahkan sulit untuk masuk 15 besar. Bahkan ia terjatuh di dua lap awal FIM CEV Moto3 Portimao.

Baca Juga: Andrea Dovizioso Bertemu Lin Jarvis, Ada Bahas Soal Pengganti Maverick Vinales?

Bukan hal yang diharapkan bagi Mario karena ia berusaha untuk tetap mendulang point dan memperbaiki posisi di klasemen sementara.

"Awalnya cukup baik karena saya bisa mendapatkan banyak posisi selepas start dan bersaing dengan pemuncak klasemen," kata Mario Suryo Aji. 

"Tetapi di lap ketiga, saya terjebak di rombongan pembalap dan masuk ke titik buta yang tidak bisa saya hindari," lanjutnya dalam rilis Honda Motorsport Global. 

"Saya terjatuh dalam kecepatan tinggi, beruntung saat dicek di tim medis tidak ada cedera berarti dan membuat saya harus lebih fokus di Aragon nanti," tambah remaja Magetan itu. 

Baca Juga: Buah Konstistensi Toprak Razgatlioglu Singkirkan Jonathan Rea Dari Puncak Klasemen

 

Baca Juga: Dani Pedrosa Ungkap Alasan Sesungguhnya Jadi Test Rider KTM dan Bicara Soal Wildcard di MotoGP 2021

Setiap balapan di Portimao, baik itu untuk FIM CEV Moto3 atau Red Bull Rookies Cup, Mario memang selalu tidak cocok dengan gaya balapnya.

Tak heran ia selalu kesulitan untuk masuk 10 besar karena terus melebar di beberapa tikungan sirkuit yang disebut Roller Coaster itu.

Kini istirahat tiga pekan, Mario Aji akan menuju FIM CEV Moto3 Aragon untuk seri kelima. 

Setelah itu dua pekan beruntun berada di Red Bull Ring, Austria untuk back to back Red Bull Rookies Cup. 

Baca Juga: Hasil Race 2 WSBK Inggris 2021 - Toprak Razgatlioglu Tampil Perkasa, Jonathan Rea Crash

Semangat Bro !!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Global Honda

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa