Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Performa Belum Membaik di MotoGP 2021, Valentino Rossi Lagi-lagi Kena Semprot Marco Lucchinelli

Nur Pramudito - Sabtu, 17 Juli 2021 | 17:05 WIB
Marco Lucchinelli kembali menyarankan Valentino Rossi untuk pensiun karena kompetisi MotoGP akan tetap berjalan dengan baik tanpanya
MotoGP
Marco Lucchinelli kembali menyarankan Valentino Rossi untuk pensiun karena kompetisi MotoGP akan tetap berjalan dengan baik tanpanya

OtoRace.id - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, yang tak kunjung menunjukkan grafik membaik di MotoGP 2021.

Banyak yang menilai Valentino Rossi sudah tak punya tempat di kompetisi MotoGP.

Namun, para fans Valentino Rossi masih belum rela ditinggal oleh The Doctor.

Situasi ini tak ayal membuat mantan pembalap MotoGP, Marco Lucchinelli, gerah sehingga kembali melontarkan kritikan tajam terhadap penampilan Valentino Rossi.

Baca Juga: Petronas Yamaha SRT Paling Deg-degan Dalam Dua Keputusan MotoGP 2022

"Saat saya mengatakan Rossi harus berhenti, bukan maksud saya untuk mengguruinya," ujar Lucchinelli dilansir dari Tutto Motori Web.it.

"Saya melihatnya telah melakukan banyak mukjizat di masa lalu dengan menghibur para fans. Sedih rasanya melihat dia finis di belakang," jelasnya.

"Ini bukan hanya soal motor. Tapi karena pembalap lain juga. Kini, dengan peningkatan aspek elektronik, semua pembalap sama kuatnya," tuturnya.

Saking lambatnya, Lucchinelli bahkan mengatakan bahwa para pembalap medioker bisa mendahului Rossi.

Baca Juga: Legenda MotoGP Kevin Schwantz Gagal Paham Maverick Vinales Mau Tinggalkan Yamaha

"Siapa yang kenal dengan Iker Lecuona? Kalau dia tidak bertarung dengan Rossi, saya bahkan tidak tahu kalau dia adalah seorang pembalap," tuturnya.

"Saat pembalap-pembalap seperti itu berhasil menyalip Valentino, mereka merasa seperti memenangi balapan," terangnya.

"Itulah Rossi. Dia membiarkan pembalap-pembalap medioker mengunggulinya. Meski saya tahu, menjadi lambat bukanlah pilihan yang diinginkannya," ujar Lucchinelli.

Lebih lanjut, Lucchinelli mengatakan Rossi terakhir juara dunia pada 2009, dan kini balapan hanya untuk bisa finis
MotoGP.com
Lebih lanjut, Lucchinelli mengatakan Rossi terakhir juara dunia pada 2009, dan kini balapan hanya untuk bisa finis

Dengan situasi seperti ini, Lucchinelli kembali menyarankan Rossi untuk segera gantung helm tanpa mesti berpikir terlalu panjang.

Baca Juga: Bos LCR Honda Ternyata Tahu Penyebab Valentino Rossi Terpuruk di MotoGP 2021

Menurut juara dunia GP5001981 tersebut, kompetisi MotoGP akan tetap berjalan dengan baik tanpa kehadiran Rossi.

"Saya yakin dunia akan tetap berjalan seperti biasanya. Bahkan, ada banyak hal yang jauh lebih penting dibandingkan keputusannya untuk pensiun," Lucchinelli menambahkan.

"Memang, para fans masih akan memandang pembalap lain dengan sinis sambil terus mengatakan tak ada yang sebaik Rossi," ucapnya.

"Mungkin, menyapa para penggemar di setiap balapan adalah hal yang bagus entah apa pun hasilnya tetapi dia harus melakukannya sejak sekarang," pungkas Lucchinelli.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : tuttomotoriweb.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa