Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Tampil Perkasa, Fabio Quartararo Diklaim Punya Kemiripan dengan Marc Marquez, Tak Bisa Disaingi Dani Pedrosa atau Jorge Lorenzo

Nur Pramudito - Jumat, 23 Juli 2021 | 06:26 WIB
Tampil dominan di MotoGP 2021, Bos Michelin klaim Fabio Quartararo punya kemiripan dengan Marc Marquez
MotoGP
Tampil dominan di MotoGP 2021, Bos Michelin klaim Fabio Quartararo punya kemiripan dengan Marc Marquez

OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, disebut punya kemiripan dengan Marc Marquez.

Fabio Quartararo berhasil menunjukkan penampilan yang menjanjikan hingga MotoGP 2021 merampungkan paruh pertama kompetisi.

Fabio Quartararo telah membukukan enam podium dengan empat kemenangan dari total sembilan balapan pada MotoGP 2021.

Hasil tersebut mampu membawa Fabio Quartararo menjadi juara paruh musim MotoGP 2021.

Baca Juga: Update Jadwal MotoGP 2021 Usai MotoGP Thailand 2021 Batal Digelar

Fabio Quartararo memuncaki klasemen MotoGP 2021 dengan raihan 156 poin.

Manajemen ban disebut sebagai salah satu alasan pembalap berkebangsaan Prancis tersebut begitu dominan pada musim ini.

Hal tersebut diungkapkan oleh bos Michelin, pemasok ban tunggal MotoGP, Piero Taramasso.

Piero Taramasso menyebut El Diablo mampu menentukan kapan harus tampil agresif atau mengurangi ritme untuk mencegah ban aus terlalu cepat.

Baca Juga: Franco Morbidelli Ceritakan Kekagumannya Pada Valentino Rossi

"Fabio Quartararo tahu bagaimana cara tampil agresif untuk menghasilkan temperatur optimal pada ban," kata Piero Taramasso, dilansir OtoRace.id dari Tuttomotoriweb.

"Dia juga tahu kapan melaju dengan lembut untuk mengontrol tingkat keausan," imbuhnya.

Lebih lanjut, Piero Taramasso juga mengakui kepandaian Fabio Quartararo dalam hal menyiasati performa ban motornya.

 Fabio Quartararo pandai dalam hal menyiasati performa ban motornya
MotoGP
Fabio Quartararo pandai dalam hal menyiasati performa ban motornya

"Fabio Quartararo memiliki pengetahuan tentang situasi tersebut," tambah Piero Taramasso menjelaskan.

"Saya ingat pada musim perdananya di MotoGP, dia mengejutkan saya saat mengganti gigi sebelum mengurangi agresivitas dengan bannya," imbuhnya.

Baca Juga: Pol Espargaro Rela Lakukan Hal Ini Agar Tidak Digantikan Pembalap Muda di Akhir MotoGP 2021

Kepandaian Fabio Quartararo tersebut mengingatkan Piero Taramasso kepada pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Pembalap yang sempat mendominasi MotoGP itu juga dipandang fasih dalam hal manajem ban saat balapan.

Kemampuan itu membuat Fabio Quartararo dan Marc Marquez mampu tampil oke dengan seluruh jenis kompon ban.

"Seperti Marc Marquez, dia mampu menggunakan semua jenis ban, sesuatu yang tidak bisa dilakukan pembalap seperti Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa," ucapnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : tuttomotoriweb.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa