Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Bocor, Raul Fernandez Akan Gantikan Danilo Petrucci di KTM Tech3 Untuk MotoGP 2022

Nur Pramudito - Sabtu, 31 Juli 2021 | 16:05 WIB
Bocor, KTM akan mempromosikan Raul Fernandez menjadi tandem Remy Gardner  di KTM Tech3 untuk MotoGP 2022
MotoGP
Bocor, KTM akan mempromosikan Raul Fernandez menjadi tandem Remy Gardner di KTM Tech3 untuk MotoGP 2022

OtoRace.id - KTM Tech3 dan Danilo Petrucci dikabarkan bakal segera berpisah di akhir MotoGP 2021.

Dilansir OtoRace.id dari Speedweek, KTM Tech3 ingin memberikan kesempatan untuk pembalap muda Spanyol, Raul Fernandez.

Danilo Petrucci sebenarnya baru bergabung dengan KTM Tech3 pada MotoGP 2021.

Sayangnya performa pembalap asal Italia itu tidak sesuai harapan di MotoGP 2021.

Baca Juga: Jorge Martin Sempat Berniat Pensiun Dini Usai Alami Kecelakaan Mengerikan di MotoGP 2021

Dari sembilan balapan MotoGP 2021, Danilo Petrucci Petrucci hanya dua kali masuk 10 besar.

Ia meraih peringkat lima di MotoGP Prancis dan sembilan di MotoGP Italia.

Kondisi tersebut diperparah dengan keinginan Raul Fernandez naik kelas ke MotoGP.

Padahal Raul Fernandez baru satu musim di kelas Moto2.

Baca Juga: Jadi Rebutan Tim Milik Valentino Rossi dan Petronas Yamaha SRT, Marco Bezzecchi Pilih yang Mana?

Situasi ini tentu tidak baik untuk Danilo Petrucci yang terancam kehilangan kursinya.

Sebab, tim lain hampir pasti sudah memiliki pembalap untuk musim depan.

KTM Tech3 dan Danilo Petrucci dikabarkan bakal segera berpisah di akhir MotoGP 2021
MotoGP
KTM Tech3 dan Danilo Petrucci dikabarkan bakal segera berpisah di akhir MotoGP 2021

Kursi tersisa kemungkinan hanya di Aprilia yang sedang mendekati Maverick Vinales.

Sementara itu Petronas Yamaha dan VR46 akan fokus ke pembalap muda.

Baca Juga: Juara Dunia Ini Sebut Kenapa Motor GP500 Terasa Sangat Spesial

Andai KTM Tech3 benar-benar memilih Fernandez, hanya sedikit opsi tersisa untuk Petrucci.

Misalnya pindah ke ajang balapan WSBK.

Jika Raul Fenandez naik ke MotoGP, ia akan menjadi tandem Remy Gardner di MotoGP 2022.

Wah, seperti saat ini di Moto2 2021 dong!

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa