OtoRace.id - Remy Garnder berhasil keluar sebagai pemegang pole position di sesi kualifikasi Moto2 Styria 2021, Sabtu (7/8/2021).
Sebanyak 16 pembalap harus bersaing pada sesi kualifikasi Moto2 Styria 2021 bagian pertama (Q1).
Termasuk tiga pembalap tim Indonesia yaitu Fabio Di Giannantonio dan Nicolo Bulega dari Federal Oil Gresini Moto2 dan Bo Bendsneyder dari Pertamina Mandalika SAG Team.
Fabio Di Giannantonio langsung yang memimpin Fabio Di Giannantonio di awal kualifikasi Moto2 Styria 2021 bagian pertama.
Persaingan kembali memanas di 5 menit terakhir sesi Q1, namun Fabio Di Giannantonio masih kokoh di posisi teratas dengan catatan waktu 1 menit 29,202 detik.
Pada akhirnya, Fabio Di Giannantonio berhasil lolos ke sesi Q2 sebagai pembalap tercepat di kualifikasi Q1.
Fabio Di Giannantonio bersama Hector Garzo, Albert Arenas, dan Stefano Manzo berhasil lolos ke kualifikasi Moto2 Styria 2021 bagian kedua (Q2).
Bo Bendsneyder hanya mampu mengakhiri sesi di posisi 8, sedangkan Nicolo Bulega di urutan ke-9, berarti akan start dari posisi 22 dan 23.
Baca Juga: Breaking News - Raul Fernandez Resmi Gabung Tech3 KTM di MotoGP 2022
Editor | : | Nur Pramudito |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR