OtoRace.id - Akhirnya, kejadian juga kalau Maverick Vinales balap di MotoGP Aragon 2021 pekan depan (12/9).
Hal ini langsung diumumkan Aprilia Racing usai Maverick Vinales menuntaskan sesi tes MotoGP Misano (31/8-1/9).
Maverick Vinales dan Aprilia Racing enggak mau menunggu lama untuk mewujudkan kerjasama mereka di kancah MotoGP.
Karena sejatinya, Maverick Vinales dikontrak untuk menjadi rekan setim Aleix Espargaro di MotoGP 2022.
Tetapi ternyata, rencana tersebut dibuat maju hingga akhirnya Maverick Vinales balap di MotoGP Aragon, Spanyol bersama Aprilia RS-GP.
Ada hal yang membuat majunya rencana tersebut, seperti diungkap Romano Albesiano selaku Direktur Teknis Aprilia Racing.
"Keputusan untuk menempatkan Maverick di trek dari Aragon adalah hasil langsung dari tes yang dilakukan di Misano," ungkap Romano Albesiano dilansir OtoRace.id dari MotoGP.com.
Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, kalau Vinales dan Aprilia merasakan hasil positif dari tes yang dilakukan di sirkuit Misano kali ini.
Baca Juga: Bikin Takjub! Begini Reaksi Direktur Aprilia Racing Usai Maverick Vinales Jajal Aprilia RS-GP 2021
"Setelah beberapa lama karier berkarir dengan motor mesin inline 4, Maverick akan langsung merasakan perasaan yang baik dengan V4 kami," jelas Romano Albesiano yang terus mendampingi Vinales di Misano.
Sebenarnya, mungkin saja tujuan menurunkan Maverick Vinales di MotoGP Aragon 2021 sudah direncanakan sejak awal bergabung.
Pasalnya, Aprilia Racing dan Vinales sepakat untuk melakukan sesi tes MotoGP di Misano dengan maksud tertentu.
"Inilah mengapa tes di trek ini (Misano), yang secara historis tidak mudah untuk motor kami, merupakan momen penilaian yang penting," jelas pria asal Italia itu lagi.
"Oleh karena itu, kami puas dengan reaksi positif langsung dari Maverick, yang menunjukkan perasaan yang baik baik dengan RS-GP maupun dengan tim dan metode kerja kami," tambahnya.
Bahkan, Aprilia Racing sudah sangat berharap kalau bergabungnya Vinales, mampu membuat RS-GP menjadi motor yang kompetitif untuk bersaing dengan motor dari lima pabrikan berbeda lainnya di MotoGP.
"Bakatnya dan Aleix, dikombinasikan dengan pengalaman yang diperoleh Lorenzo musim ini, membuat kami optimis tentang masa depan proyek MotoGP kami," pungkas Albesiano.
Akhirnya kejadian!
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR