Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Aragon 2021

Valentino Rossi Bisa Pensiun dengan Tenang Setelah Wariskan Dua Pembalap Hebat di MotoGP

Nur Pramudito - Selasa, 14 September 2021 | 11:35 WIB
 Valentino Rossi mengklaim bahwa dirinya telah mewariskan dua pembalap hebat di MotoGP,  yakni Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli
MotoGP
Valentino Rossi mengklaim bahwa dirinya telah mewariskan dua pembalap hebat di MotoGP, yakni Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli

OtoRace.id - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, mengaku sudah siap pensiun karena telah mewariskan dua pembalap top pada MotoGP.

Valentino Rossi mengaku senang melihat muridnya, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) yang merebut kemenangan pada MotoGP Aragon 2021.

Kemenangan tersebut terasaji lewat duel sengit dari dua pembalap, Francesco Bagnaia dan Marc Marquez (Repsol Honda).

Duel tersebut terjadi saat beberapa lap terakhir di mana Francesco Bagnaia dan Marc Marquez secara bergiliran memimpin posisi terdepan.

Baca Juga: Podium Ketiga di Yunani, Sebastien Ogier Kian Dekat Dengan Juara Dunia WRC 2021

Kendati begitu, Francesco Bagnaia mampu melesat dan meraih keunggulan atas Marc Marquez dengan mencapai garis finis pertama.

Keberhasilan yang didapatkan lalu dipuji oleh Rossi yang menyebut Bagnaia membuktikan diri sebagai pembalap teratas dengan unggul di semua lini.

"Bagnaia layak mendapatkan nilai 10 ditambah kehormatan," kata Rossi dikutip OtoRace.id dari Motorsport.

"Dia meraih pole position, menjadi terdepan dalam semua lap, memenangkan pertarungan hingga putaran terakhir," jelas Rossi.

Baca Juga: Bersiap Sambut WorldSBK 2021 dan MotoGP Indonesia, Begini Progres Sarana Pendukung Sirkuit Mandalika

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Motorsport

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa