Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Marc Marquez Akui Jajal Honda RC213V Konsep Baru di Tes MotoGP Misano, Ini Kelebihannya dari Versi 2021

Eka Budhiansyah - Rabu, 22 September 2021 | 08:11 WIB
Marc Marquez tes Honda RC213V terbaru dari HRC di Tes MotoGP Misano (21/9). Honda RC213V 2022?
MotoGP
Marc Marquez tes Honda RC213V terbaru dari HRC di Tes MotoGP Misano (21/9). Honda RC213V 2022?

Dengan Honda RC213V ini, Marc Marquez juga merasa lebih percaya diri untuk menjadikannya senjata baru di MotoGP 2022.

"Ini adalah langkah besar di kedua arah. Di beberapa area memiliki perkembangan yang bagus, dan di beberapa area ada kekurangan," ungkap Marc Marquez.

"Tetapi, benar bahwa kami harus memahami keseimbangan motor, seting dan banyak hal. Karena banyak sekali part baru, bukan sekadar penggantian sedikit peranti," jelas Marquez lagi.

Dengan begitu, Marquez pun masih ingin mencoba motor MotoGP terbaru dari Honda ini di sesi hari kedua Tes MotoGP Misano (22/9).

Honda RC213V 2022 dites Marc Marquez di Tes MotoGP Misano (21/9)
MotoGP
Honda RC213V 2022 dites Marc Marquez di Tes MotoGP Misano (21/9)

"Kami juga harus sangat berhati-hati (memacu motor), karena motor ini hanya ada satu saja. Apalagi, ini merupakan sesi yang sangat penting," sebut The Baby Alien.

Ketika ditanya lebih jauh mengenai kelebihan dari Honda RC213V ini, Marquez tidak ingin mengungkapkan secara langsung.

"Saya tidak bisa mengatakan dimana titik kemajuannya. Tetapi seperti kamu ketahui, titik kelemahan kami di tahun ini adalah ketika keluar dari tikungan, daya cengkram dan akselerasi," bilangnya.

"Dengan begitu, kami sedang mencoba untuk memperbaiki sektor ini," tambahnya.

Baca Juga: Hasil Tes MotoGP Misano 2021 - Francesco Bagnaia Tercepat Pakai Fairing Baru, Valentino Rossi Lebih Cepat 1 Detik

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa