Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Jawaban Valentino Rossi soal Peluangnya Jadi Test Rider Usai Pensiun dari MotoGP

Nur Pramudito - Sabtu, 25 September 2021 | 11:35 WIB
 Valentino Rossi memberikan jawabannya soal ide menjadi pembalap penguji alias test rider setelah pensiun dari MotoGP
MotoGP
Valentino Rossi memberikan jawabannya soal ide menjadi pembalap penguji alias test rider setelah pensiun dari MotoGP

OtoRace.id - Valentino Rossi telah memutuskan untuk pensiun dari MotoGP pada akhir musim 2021 nanti.

Keputusan itu diakui Valentino Rossi sangat berat karena sejatinya pembalap berjuluk The Doctor itu masih sangat ingin balapan.

Valentino Rossi percaya ia akan langsung merindukan motor balap ketika pensiun nanti.

Pernyataan Rossi itu lantas membuat banyak pihak langsung menganjurkan Valentino Rossi untuk menjadi seorang test rider.

Baca Juga: Aerodinamika Baru Aprilia RS-GP 2022 Dinilai Jauh Lebih Positif, Siap Bikin Geger Lagi

Seperti yang diketahui, tugas test rider adalah meningkatkan kualitas motor suatu tim yang dibelanya dan terkadang memiliki kesempatan balapan dari wildcard yang diberikan.

Jika suatu saat nanti Valentino Rossi merindukan suasana balapan, maka ia bisa saja menggunakan wildcard jika menjadi seorang test rider.

Karena itulah Valentino Rossi pun disarankan untuk mencoba pekerjaan baru tersebut.

Toh sudah ada banyak pembalap yang baru pensiun lalu beralih menjadi pembalap pengembang, seperti halnya Dani Pedrosa dengan KTM dan Cal Cruchlow yang kini menjadi test rider Yamaha.

Baca Juga: Usai Jalani Tes MotoGP Misano, Alex Rins Mendapat Kado Spesial

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa