Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Amerika 2021

Balapan Belum Mulai, Joan Mir Sudah Pesimis di MotoGP Amerika 2021

Nur Pramudito - Jumat, 1 Oktober 2021 | 08:00 WIB
Joan Mir pun memperkirakan MotoGP Amerika 2021 akan berjalan sulit karena dia sedikit asing dengan Circuit of the Americas (COTA)
MotoGP
Joan Mir pun memperkirakan MotoGP Amerika 2021 akan berjalan sulit karena dia sedikit asing dengan Circuit of the Americas (COTA)

OtoRace.id - Pembalap Tim Suzuki Ecstar, Joan Mir, meyakini akan menjalani akhir pekan yang tidak mudah di MotoGP Amerika 2021.

Joan Mir pun membeberkan alasannya pesimis menatap kiprahnya di MotoGP Amerika 2021.

Balapan bertajuk MotoGP Amerika 2021 bakal digelar di Circuit of the Americas (COTA).

Joan Mir pun memperkirakan MotoGP Amerika 2021 akan berjalan sulit karena dia sedikit asing dengan COTA.

Baca Juga: Berbekal Hal Ini, Franco Morbidelli Optimistis Raih Hasil Posiitif di MotoGP Amerika 2021 

Sepanjang kariernya, Joan Mir memang hanya satu kali berkompetisi di COTA, yakni pada MotoGP Amerika 2019.

Selebihnya, Joan Mir tak memiliki banyak pengalaman di lintasan tersebut bersama motor MotoGP.

Tak ayal, Joan Mir sudah dapat memperkirakan jika MotoGP Amerika 2021 akan sangat berat.

Sebab, Mir menilai COTA merupakan salah satu lintasan yang paling sulit di kalender MotoGP

Baca Juga: Lupakan Sejenak Soal Juara Dunia, Fabio Quartararo Ingin Fokus Menangi MotoGP Amerika 2021

"Saya tidak terlalu mengenal COTA. Saya pernah turun di kelas junior, tetapi hanya satu kali di MotoGP 2019," kata Mir dikutip OtoRace.id dari Crash.net.

"COTA merupakan salah satu lintasan paling radikal di kalender. Sirkuit ini cukup sulit, karena tikungan pertama yang begitu menanjak," jelas Mir.

"Kami harus berbelok 90 derajat dengan gigi 1. Sirkuit ini menuntut teknik pengereman yang bagus," ujarnya.

Oleh sebab itu, pembalap asal Spanyol tersebut sadar jika harus bekerja keras sejak latihan bebas pertama.

Baca Juga: Beban Berat Melanda Adik Valentino Rossi Jelang MotoGP Amerika 2021

Dengan begitu, Mir dapat membangun momentum dan mendapat hasil terbaik.

"Penting untuk menemukan jalur yang tepat. Jika tidak, maka akan banyak waktu terbuang. Kami memiliki harapan tinggi, seperti di balapan lainnya," terangnya.

"Saya akan mencobanya dan mencoba yang terbaik. Penting untuk melaju sejak FP1, karena ini adalah lintasan yang sulit," ucapnya.

Mir sendiri kini tengah menempati posisi ketiga di klasemen sementara MotoGP 2021, ia sudah mengoleksi 167 poin saat ini.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa