"Sirkuit Mandalika tipikal yang sirkuitnya flowing, sirkuitnya yang kenceng banget ini, kalau dari dekat ya cuman weng aja, kalau yang mau nonton aslinya, ya harus ngeliatin dari jauh," tegasnya.
Happy menyebutkan, selain mempunyai kualitas sirkuit terbaik, Sirkuit Mandalika juga menawarkan keindahan alam yang luar biasa.
Sebab, lokasinya strategis di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kuta Mandalika, antara lain pantai biru dengan garis pasir putih.
Sebelumnya dikabarkan, balap seri pemungkas musim kejuaraan dunia WorldSBK yang akan digelar di Sirkuit Mandalika diundur satu pekan dari jadwal semula.
Baca Juga: Jack Miller Nyaris Baku Hantam dengan Joan Mir di Tengah Lintasan Usai MotoGP Amerika 2021
Diketahui jadwal awalnya dari tanggal 12-14 November bergeser ke tanggal 19-21 November 2021.
MGPA selaku penyelenggara mengungkapkan salah satu alasan diundurnya ajang balap WorldSBK di Mandalika karena adanya pertimbangan logistik dan pengiriman barang.
Selain itu, balapan ini diundur bukan hanya karena faktor teknis, namun juga agar pelaksanaan tidak bersamaan dengan seri terakhir MotoGP 2021 di Valencia.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sirkuit Mandalika Punya Andalan Tikungan 10, Kecepatan Capai 350 Km Per Jam"
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | kompas |
KOMENTAR