Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Emilia Romagna 2021

Banyak Penyesalan Dari Joan Mir Setelah MotoGP Emilia Romagna 2021

Didit Abdillah - Selasa, 26 Oktober 2021 | 07:05 WIB
Joan Mir terjatuh kala balapan MotoGP Emilia Romagna 2021 di sirkuit Misano (24/10).
MotoGP.com
Joan Mir terjatuh kala balapan MotoGP Emilia Romagna 2021 di sirkuit Misano (24/10).

OtoRace.id - Sebagai juara dunia MotoGP 2021, Joan Mir sudah jelas gagal mempertahankan gelar selepas MotoGP Amerika. 

Namun setidaknya ia berharap bisa menggapai runner-up jika balapan dengan baik di Misano kala seri MotoGP Emilia Romagna. 

Hanya saja banyak penyesalan yang dirasakan Joan Mir pada balapan itu salah satunya dengan hasil buruk di sesi latihan dan kualifikasi. 

Pembalap Team Suzuki Ecstar itu memulai balapan dari grid ke-18 dan jelas bukan posisi yang menguntungkan meski bisa mengejar zona point atau 15 besar. 

Baca Juga: Finis Posisi 10 di MotoGP Emilia Romagna 2021, Valentino Rossi Dirayakan Seperti Juara

Namun Joan Mir tertangkap melakukan jump start yang membuatnya harus melakukan long lap penalty

"Setelah saya lihat videonya, saya memang bergerak sedikit dan tidak melewati garis grid, hanya saja itu dinyatakan sebagai jump start," kesal Joan Mir dalam rilis Suzuki MotoGP. 

Melakukan long lap penalty kala rombongan pembalap masih rapat, bukan sesuatu yang menguntungkan. 

Ia kehilangan banyak posisi dan membuatnya harus lebih agresif dalam mengoreksi posisi agar kembali dekat dengan zona point. 

Baca Juga: Fabio Quartararo Mengungkapkan Kegembiraannya Setelah Menjadi Juara Dunia MotoGP 2021

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Suzuki MotoGP

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa