Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Marc Marquez Mengakui Ada Kelemahan Besar Dalam Dirinya Kini

Didit Abdillah - Kamis, 28 Oktober 2021 | 18:36 WIB
Kelemahan fisik dirasakan oleh Marc Marquez, sehingga setiap kemenangan terasa spesial baginya.
MotoGP.com
Kelemahan fisik dirasakan oleh Marc Marquez, sehingga setiap kemenangan terasa spesial baginya.

OtoRace.id - Marc Marquez meraih kemenangan ketiganya musim ini pada balapan MotoGP Emilia Romagna 2021 di sirkuit Misano, Italia (21/11). 

Ini adalah kemenangan pertama di luar sirkuit favoritnya, Austin (Amerika) dan Sachsenring (Jerman) lalu. 

Pembalap Repsol Honda Team itu bisa memberikan tekanan pada Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) sepanjang balapan. 

Awalnya ia mengira akan ada persaingan ketat pada penghujung balapan, nahasnya Bagnaia terjatuh saat balapan tersisa lima lap. 

Baca Juga: Lama Vakum, Alinka Hardianti Kembali Ke Kancah Gymkhana Bersama Toyota

"Saya memprediksi persaingan untuk kemenangan akan ketat dengan Bagnaia di penghujung balapan, sama seperti seri San Marini," urai Marc Marquez. 

"Sangat disayangkan dia terjatuh, kesalahan yang berdampak besar pada perebutan gelar juara dunia itu menyakitkan," tuturnya dilansir dari GP One. 

Sisi positifnya adalah Marc Marquez bisa melengang ke podium pertama, pun dengan rekan setimnya, Pol Espargao yang naik podium kedua. 

Ini pertama kalinya sejak MotoGP Aragon 2017, duo Repsol Honda Team mendominasi dua podium tertinggi. 

Baca Juga: Bos Yamaha Sebut Banyak Kemiripan Fabio Quartararo dan Valentino Rossi

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : GP One

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa