Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Algarve 2021

Jelang MotoGP Algarve 2021, Francesco Bagnaia Fokus Untuk Amankan Peringkat Kedua

Nur Pramudito - Kamis, 4 November 2021 | 18:15 WIB
Francesco Bagnaia bertekad amankan peringkat kedua klasemen dan bantu Ducati raih dua gelar tersisa di MotoGP 2021
MotoGP
Francesco Bagnaia bertekad amankan peringkat kedua klasemen dan bantu Ducati raih dua gelar tersisa di MotoGP 2021

"Menyenangkan istirahat beberapa hari usai Misano demi mengembalikan energi sebelum dua balapan terakhir," kata Bagnaia dikutip OtoRace.id dari laman resmi Ducati.

"Gelar pembalap sudah ditentukan, namun kami harus tetap fokus. Target kami meraih hasil terbaik di tiap akhir pekan," sambungnya.

"Jadi, saya tiba di Portimao dengan energi penuh dan bersemangat tampil baik," ujar Bagnaia.

Dalam MotoGP Portugal di trek yang sama pada April lalu, Bagnaia berhasil finis kedua dan naik podium, meski start dari posisi 11.

Baca Juga: Tanpa Motor Pabrikan, Enea Bastianini Bakal Dapat Tambahan Dukungan dari Ducati di MotoGP 2022

Melihat hasil positif ini, Bagnaia bertekad meraih kemenangan.

Apalagi ia juga ingin membantu Ducati dan timnya merebut gelar dunia konstruktor dan tim.

"Dalam MotoGP Portugal, saya bisa naik podium meski start dari belakang, dan akhir pekan ini kami akan coba kembali menang," ungkap murid Valentino Rossi tersebut.

"Kami harus meraih poin sebanyak mungkin demi mengunci peringkat kedua di klasemen, dan coba mengunci gelar dunia tim dan konstruktor. Saya optimistis kami bisa tampil baik di Portugal," tutupnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : ducati.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa