Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WorldSBK 2021

Jelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika, Pemesanan Tiket dan Hotel di Lombok Penuh Loh!

Nur Pramudito - Jumat, 5 November 2021 | 17:00 WIB
Pemesanan tiket, paket-paket wisata, termasuk hotel di Lombok menjelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika sudah penuh
ITDC
Pemesanan tiket, paket-paket wisata, termasuk hotel di Lombok menjelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika sudah penuh

OtoRace.id - Jelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika, pemesanan tiket dan hotel di Lombok penuh.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Asosiasi Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA) Nusa Tenggara Barat, Dewantoro Umbu Joka.

Dewantoro Umbu Joka mengungkapkan pemesanan tiket, paket-paket wisata, termasuk hotel di Lombok menjelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika sudah penuh.

"Sudah full booking baik tiket pesawat maupun hotel penuh," ujar Umbu dilansir OtoRace.id dari Kompas.

Baca Juga: Alasan Fabio Quartararo Ogah Pakai Nomor Satu di MotoGP 2022

Sejak pemesanan tiket menonton WorldSBK dibuka, jumlah permintaan untuk berwisata ke Lombok memang meningkat.

Hal ini terlihat dari banyaknya pemesanan kamar hotel melalui sejumlah aplikasi di kawasan wisata Senggigi, Lombok Barat maupun Kota Mataram.

"Cuma kepastian full booking ini baru kelihatan pas H-4 atau H-3 menjelang WorldSBK," jelasnya.

"Namanya juga booking boleh-boleh saja, tapi dengan adanya WorldSBK permintaan ke Lombok itu tinggi," ucapnya.

Baca Juga: Awas, Jack Miller Ingin Bantu Ducati Jegal Yamaha Raih Triple Crown di MotoGP Algarve 2021

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : kompas

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa