OtoRace.id - Ajang balap internasional World Superbike (WorldSBK) bakal digelar di Indonesia, tepatnya di Sirkuit Mandalika pada 19-21 November mendatang.
Sejumlah upaya pun dilakukan guna menunjang gelaran kelas dunia tersebut, termasuk menyiapkan berbagai fasilitas dan kendaraan pendukung.
Selain safety car, ada kendaraan unik yang berperan penting dalam optimalisasi trek sirkuit balap ini.
Kendaraan tersebut yakni truk pembersih lintasan.
Truk pembersih berbasis penyemprot air memang umum digunakan untuk membersihkan jalan aspal dari material pengganggu seperti serpihan karet ban.
Untuk urusan ini, Sirkuit Mandalika mengandalkan truk dari TrackJet.
Dari video akun instagram @rmi_roadgrip belum lama ini, nampak truk Trackjet dilengkapi dengan alat semacam rel di bagian depannya sebagai piranti penggerak berbagai selang.
Terdapat selang yang berfungsi untuk menyemprotkan air agar kotoran yang menempel pada aspal dapat terlepas.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | kompas |
KOMENTAR