Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WSBK Indonesia 2021

Juara Dunia di WSBK Indonesia 2021, Toprak Razgatlioglu Persembahkan Gelar Untuk Almarhum Ayahanda

Didit Abdillah - Senin, 22 November 2021 | 08:19 WIB
Toprak Razgatlioglu juara dunia WSBK 2021 di sirkuit Mandalika, NTB.
WorldSBK
Toprak Razgatlioglu juara dunia WSBK 2021 di sirkuit Mandalika, NTB.

OtoRace.id - Sebuah sejarah tersendiri di sirkuit Mandalika, NTB kala menggelar balap dunia pertamanya, WSBK Indonesia 2021 (20-21/11) lalu. 

Juga menjadi saksi bisu penobatan Toprak Razgatlioglu sebagai juara dunia WSBK meruntuhkan dominasi Jonathan Rea.

Selama enam tahun beruntun, Jonathan Rea terus mendominasi setiap musim WSBK. Untuk pertama kalinya tahun ini ia mendapatkan perlawanan yang sengit.

"Bukanlah musim yang sulit karena pertarungan ketat untuk podium pertama terus terjadi di setiap serinya, bahkan sampai seri terakhir di Indonesia ini," kata Toprak Razgatlioglu. 

Baca Juga: Nasib Marc Marquez MotoGP 2022 Akan Ditentukan Bulan Desember. Balapan Atau Tidak?

"Jonathan Rea adalah legenda di WSBK, melawannya bukanlah hal yang mudah. Ia membuktikannya dengan dua kemenangan di Mandalika," imbuhnya. 

"Dia orang baik, dia banyak menolongku di awal karier. Kini kita saling hormat sebagai atlet. Tahun depan akan jauh lebih sengit," lanjutnya dalam rilis Yamaha Racing Official. 

Warpack dan helm emas menjadi cara berselebrasi Toprak Razgatlioglu usai ditahbiskan sebagai juara dunia WSBK 2021 di sirkuit Mandalika, NTB.
Yamaha Racing Official
Warpack dan helm emas menjadi cara berselebrasi Toprak Razgatlioglu usai ditahbiskan sebagai juara dunia WSBK 2021 di sirkuit Mandalika, NTB.

Kala berseragam Kawasaki Pucetti Racing, Jonathan Rea adalah salah satu mentor Toprak Razgatlioglu dalam mengenalkan Kawasaki Ninja ZX-10RR. 

Tak heran kalau keduanya sangat akrab di luar lintasan. Meskipun tak sedikit kontak fisik terjadi antara keduanya kini. 

Baca Juga: Kalah Dari Toprak Razgatlioglu, Jonathan Rea Kembali ke Nomor Saktinya di WSBK Indonesia

Baca Juga: Hasil Race 2 WSBK Indonesia 2021 - Jonathan Rea Menang Lagi, Pembalap Berdarah Campuran Indonesia Naik Podium

Selepas akhir musim WSBK 2021, Toprak Razgatlioglu mempersembahkan gelar juara dunia WSBK pertamanya untuk almarhum sang Ayah. 

"Gelar juara dunia ini saya persembahkan untuk Ayahku, dia berperan banyak sejak saya masih kecil," lirih Razgatlioglu. 

Toprak Razgatlioglu kecil bersama Sang Ayah
Twitter/Toprak Razgatlioglu
Toprak Razgatlioglu kecil bersama Sang Ayah

"Juga untuk semua kru dan staff di Yamaha. Gelar pertama setelah terakhir kali diraih pada tahun 2009," pungkasnya. 

Ben Spies adalah pembalap yang menjadi juara dunia WSBK 2009 kala membesut Yamaha YZF-R1. 

Baca Juga: Hujan Deras Kembali Mengguyur Sirkuit Mandalika, Race 2 WSBK Indonesia 2021 Ditunda

Setelah itu menuju MotoGP bersama Yamaha Tech3 di tahun 2010. Kira-kira Toprak Razgatlioglu bakal di ajak ke MotoGP enggak nih?

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Yamaha Racing

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa