OtoRace.id - Ducati menjadi konstruktor tersukses dengan bermodalkan enam pembalap sepanjang musim MotoGP 2021.
Pada MotoGP 2021, pabrikan Ducati mengandalkan Francesco Bagnaia dan Jack Miller.
Pramac Racing diperkuat oleh Johann Zarco dan Jorge Martin.
Kemudian, Reale Avintia dengan Enea Bastianini dan Luca Marini.
Baca Juga: Tampil Lebih Baik di MotoGP 2021, Francesco Bagnaia Berterima Kasih kepada Jack Miller
Lima dari enam pembalap tersebut sukses finis podium di MotoGP 2021, termasuk Enea Bastianini yang memakai motor lawas Ducati Desmosedici GP.
Hal tersebut membuktikan bahwa motor Ducati saat ini ramah terhadap seluruh pembalap MotoGP.
Ducati tak lagi menginginkan pengembangan motor Ducati yang hanya berdasarkan para satu pembalap saja, seperti yang mereka lakukan di masa lalu.
Karena hal tersebut hanya akan menyusahkan tim ketika sang andalan mengalami masalah.
Baca Juga: Fabio Quartararo Disebut Lebih Baik dari Joan Mir di MotoGP 2021, Begini Respon Bos Tim Suzuki
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Motorsport |
KOMENTAR