Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Rossi dan Sean Gelael Akan Satu Tim di 2022, Kok Bisa?

Didit Abdillah - Jumat, 14 Januari 2022 | 06:05 WIB
Valentino Rossi dan Sean Gelael akan berada di tim yang sama untuk musim balap 2022. Kok bisa bareng?
Instagram
Valentino Rossi dan Sean Gelael akan berada di tim yang sama untuk musim balap 2022. Kok bisa bareng?

OtoRace.id - Ada sebuah fakta unik mengenai musim balap 2022 kala pembalap Indonesia, Sean Gelael akan berada di tim yang sama dengan legenda MotoGP, Valentino Rossi

Keduanya akan berada di tim asal Belgia, W Racing Team atau WRT yang sedang mengumumkan skuat pembalapnya pekan ini. 

Nama Sean Gelael dan Valentino Rossi diumumkan dalam akun instagram WRT (@follow_wrt) dan juga situs resminya. 

Pasalnya WRT adalah tim yang sangat kompetitif untuk balap ketahanan kala mereka jadi juara dunia LMP2 2021. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ???? Team WRT (@follow_wrt)

Tahun ini, WRT akan mengandalkan Sean Gelael sebagai pembalap utama mereka di LMP2 akan berusaha untuk mempertahankan gelar. 

"Sangat tertantang untuk bisa bergabung dengan WRT yang bisa meraih semua kemenangan LMP2 tahun lalu," ujar Sean Gelael.

"Dengan pencapaian ini, saya yakin bisa menjadi juara dunia juga dengan tim yang punya sejarah besar," imbuhnya dalam rilis WRT.

"Tahun lalu saya selalu bersaing ketat di posisi pertama dengan pembalap WRT. Mereka pintar dalam mengatur strategi," Sean Gelael menambahkan.

Sedangkan Valentino Rossi diumumkan oleh WRT sebagai pembalap mereka untuk ajang GT World Challenge Europe. 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa