Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2022

Mirip Tim Pabrikan Begini Penampilan WithU RNF Yamaha Untuk MotoGP 2022

Didit Abdillah - Selasa, 25 Januari 2022 | 06:00 WIB
Andrea Dovizioso dan Darryn Binder menjadi duet andalan WithU RNF Yamaha untuk MotoGP 2022.
RNF Racing
Andrea Dovizioso dan Darryn Binder menjadi duet andalan WithU RNF Yamaha untuk MotoGP 2022.

OtoRace.id - WithU RNF Yamaha menjadi tim kedua di MotoGP 2022 yang melakukan presentasi dan dilakukan di Verona, Italia (24/1). 

Bersama WithU sebagai produk baterai, WithU juga memperkenalkan tim Moto E untuk musim ini. 

Serta dua pembalap yang merupakan 'alumni' dari era Petronas Yamaha SRT, Andrea Dovizioso dan Darryn Binder

Ada keunikan pada livery Yamaha YZR-M1 untuk WithU RNF Yamaha pada launching tim MotoGP tahun ini. 

Karena punya gradasi dan motif yang mirip dengan tim pabrikan, Monster Energy Yamaha MotoGP pada tahun 2021. 

Yamaha YZR-M1 yang akan digunakan Andrea Dovizioso. Gradasi mirip Monster Energy Yamaha MotoGP
RNF Racing
Yamaha YZR-M1 yang akan digunakan Andrea Dovizioso. Gradasi mirip Monster Energy Yamaha MotoGP

Gradasi warna hitam dipadu dengan warna biru tua khas dari WithU membuat skuat ini agak mirip dengan Monster Energy Yamaha MotoGP. 

Hanya saja ada warna ungu yang merupakan warna dari sponsor-sponsor pendukung lainnya. 

Serta garis jingga yang melintang dari depan sampai belakang khas warna U dari WithU. 

"Perpaduan warna ini sangat cantik. Kombinasi yang benar-benar pas, sehingga seperti wanita yang cantik tetapi tidak mudah ditaklukan," tutur Andrea Dovizioso. 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : RNF Racing

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa