Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Asia Road Racing Championship (ARRC)

Galang Hendra Balik Ke ARRC, Ini Skuat Yamaha Racing Indonesia di 2022

Didit Abdillah - Sabtu, 19 Februari 2022 | 09:55 WIB
Skuat pembalap Yamaha Racing Indonesia (YRI) mengandalkan empat pembalap di dua kelas ARRC 2022.
YRI
Skuat pembalap Yamaha Racing Indonesia (YRI) mengandalkan empat pembalap di dua kelas ARRC 2022.

OtoRace.id - Setelah lama diprediksi, Yamaha Racing Indonesia (YRI) akhirnya mengumumkan skuat pembalap untuk Asia Road Racing Championship (ARRC) 2022. 

Ternyata tetap empat pembalap hanya saja ada satu nama yang meleset karena tidak ada nama Wahyu Nugroho. 

Awalnya diprediksi kalau pada kelas Asia Production 250 (AP250) akan mengandalkan tiga pembalap, ternyata hanya dua pembalap yaitu, Aldi Satya Mahendra dan Anggi Setiawan.

Lalu untuk kelas Supersport 600 (SS600) kini ada dua pembalap, M. Faerozi dan Galang Hendra Pratama. 

Kembalinya Galang Hendra ke ARRC ini memang menjadi sorotan karena ia dua tahun terakhir berkiprah di World Supersport (WSSP). 

Sedangkan keseluruhan di balap dunia sudah lima tahun.

Tak heran saat skuat YRI diumumkan, Galang berkata "Hei ARRC apakah kau merindukanku?" kelakarnya. 

"Saya sangat senang akhirnya kembali ke tim Yamaha Racing Indonesia yang telah membesarkan karir saya di ajang internasional," kata Galang dalam rilis YRI. 

"Tentunya saya sangat bersemangat dengan berbekal pengalaman di kejuaraan Eropa dan WSSP, menjadi acuan bagi saya untuk bisa meraih prestasi di Asia," imbuhnya. 

"Sirkuit di ARRC tahun 2022 ini bukan sirkuit baru untuk saya, karakter sirkuitnya sudah saya ketahui," timpalnya.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : yamaharacingindonesia.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa