Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Qatar 2022

Jelang MotoGP Qatar 2022 Francesco Bagnaia dan Joan Mir Serta Fabio Quartararo Diajak Riding Juga Main Sepak Bola Bareng Cafu

Eka Budhiansyah - Kamis, 3 Maret 2022 | 06:59 WIB
Cafu memimpin riding tiga pembalap MotoGP menikmati jalan raya Qatar sebelum MotoGP Qatar 2022 dipentas. Wah, Fabio Quartararo standing wheelie tuh
MotoGP
Cafu memimpin riding tiga pembalap MotoGP menikmati jalan raya Qatar sebelum MotoGP Qatar 2022 dipentas. Wah, Fabio Quartararo standing wheelie tuh

OtoRace.id - Jelang MotoGP Qatar 2022 pekan ini (4-6/3), tiga pembalap MotoGP diajak menikmati kegiatan diluar balap.

Francesco Bagnaia, Joan Mir dan Fabio Quartararo diajak salah satu legenda sepak bola Brasil, Cafu untuk bermain bola di stadion megah.

Tetapi sebelum menikmati lapangan hijau di stadion yang letaknya tidak terlalu jauh dengan sirkuit Losail tersebut, Francesco Bagnaia dan Joan Mir serta Fabio Quartararo terlebih dulu diajak riding bareng Cafu.

Tetapi, tentu tidak menggunakan motor MotoGP mereka di jalan raya Qatar loh.

Francesco Bagnaia menggunakan Ducati Panigale V4 R, Fabio Quartararo memakai Yamaha YZR-R1M dan Joan Mir menyemplak Suzuki GSX-1000.

Sedangkan Cafu yang memiliki nama lengkap Marcos Evangelista de Morais, menggunakan BMW S 1000 RR.

Cafu menggunakan BMW S1000RR untuk menemani Joan Mir, Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo riding di jalan raya Qatar
MotoGP
Cafu menggunakan BMW S1000RR untuk menemani Joan Mir, Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo riding di jalan raya Qatar

Menjadi menarik, ternyata tiga pembalap yang masuk dalam kandidat kuat juara dunia MotoGP 2022 ini juga pandai dalam mencetak gol ke gawang loh!

Bahkan, Fabio Quartararo sampai berselebrasi layaknya Cristiano Ronaldo seusai mencetak gol ke gawang lawan.

Baca Juga: Jelang MotoGP Indonesia 2022, Penggemar Marc Marquez Booking Satu Tribun di Sirkuit Mandalika

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa