Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Qatar 2022

Merasa Dijadikan Test Rider, Francesco Bagnaia Kecewa dengan Ducati Usai MotoGP Qatar 2022

Nur Pramudito - Selasa, 8 Maret 2022 | 11:15 WIB
Francesco Bagnaia mengungkapkan kekecewaannya usai MotoGP Qatar 2022, ia merasa dijadikan test rider oleh pabrikan Ducati
MotoGP
Francesco Bagnaia mengungkapkan kekecewaannya usai MotoGP Qatar 2022, ia merasa dijadikan test rider oleh pabrikan Ducati

Dia terutama kecewa karena berbagai perubahan yang ada di motor anyar Desmosedici GP22.

Francesco Bagnaia merasa dirinya dan Jack Miller, sesama pebalap tim pabrikan Ducati, dijadikan test rider untuk motor anyar Ducati selama balapan.

Jack Miller sendiri juga gagal melanjutkan balapan karena masalah teknis pada motornya.

Dalam pandangan Bagnaia, motor spek Ducati tahun lalu sudah sangat oke.

Hal itu terbukti ketika Enea Bastianini keluar sebagai juara MotoGP Qatar 2022 dengan menggeber Desmosedici GP21.

"Saya bukan test rider. Saya di sini untuk menang dan berada di depan. Tes-tes ini semestinya selesai saat sesi tes," kata Bagnaia, dikutip OtoRace.id dari Tuttomotoriweb.

"Motor 2021 singkatnya adalah yang paling berpengalaman pada 2022 ke atas dan bisa diadaptasi untuk potensi penuh. Kami agak sedikit antusias," sambungnya.

"Kami ada di level yang tidak menghendaki Anda untuk melakukan banyak tes. Saya lebih memilih motor yang sama ketimbang terus mencoba-coba hal baru," tutup Francesco Bagnaia.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : tuttomotoriweb.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa