Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Indonesia 2022

Federal Oil Siapkan Aktivitas Khusus Untuk Komunitas di MotoGP Indonesia 2022

Didit Abdillah - Rabu, 9 Maret 2022 | 17:10 WIB
Federal Oil akan melakukan serangkaian aktivitas untuk komunitas bikers saat MotoGP Indonesia di Mandalika nanti.
DAB/OtoRace
Federal Oil akan melakukan serangkaian aktivitas untuk komunitas bikers saat MotoGP Indonesia di Mandalika nanti.

OtoRace.id - Federal Oil sedang berbangga hati pekan ini lantaran tim yang mereka sponsori, Gresini Racing Ducati jadi pemenang MotoGP Qatar 2022 (6/3) lewat pembalapnya, Enea Bastianini. 

Terlebih Federal Oil juga baru meluncurkan produk oli terbaru dengan kemasan anyar yang mereka jual di pasaran dalam waktu dekat (8/3). 

Federal Matic, Federal Ultratec, dan Federal Racing yang akan segera dijual juga diperkenalkan di Mandalika saat MotoGP Indonesia 2022 (18-20/3) mendatang. 

Saat di Mandalika nanti, Federal Oil juga sudah menyiapkan beragam aktivitas untuk para komunitas bikers. 

Baik itu komunitas yang mereka bawa di Jakarta, Bali, juga yang berada di Lombok untuk menonton MotoGP Indonesia. 

"Aktivitas ini kami ciptakan untuk apresiasi dan kedekatan kepada para komunitas yang setia dan loyal kepada kami," ujar Hasril Arsyad selaku Federal Oil Brand General Manager PT ExxonMobil Indonesia. 

Lalu juga akan memberikan semangat, serta apresiasi untuk tim Gresini Racing Ducati yang baru menang di Qatar. 

Juga kemenangan pertama Gresini, bahkan Federal Oil di kancah MotoGP setelah loyal 10 tahun di Moto2. 

Baca Juga: Federal Oil Luncurkan Kemasan dan Tiga Produk Unggulan Terbaru

"Nanti kami akan kasih hadiah ke Enea Bastianini, tapi rahasia, hahaha," seloroh Hasril Arsyad. 

Enea Bastianini menjadi salah satu pembalap yang akan tiba kala parade MotoGP Indonesia di Jakarta (16/3) mendatang. 

Bisa enggak yah ketemu langsung Bastianini.

Baca Juga: Nyaris Crash Dua Kali, Begini Keluhan Andrea Dovizioso Soal Motor Yamaha di MotoGP Qatar 2022

 

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa