Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Indonesia 2022

Bos WithU Yamaha RNF Tuntut Andrea Dovizioso Bangkit di MotoGP Indonesia 2022

Nur Pramudito - Senin, 14 Maret 2022 | 18:20 WIB
Meski meraih poin di balapan pertama, Bos WithU Yamaha RNF harap Andrea Dovizioso bangkit di MotoGP Indonesia 2022
MotoGP
Meski meraih poin di balapan pertama, Bos WithU Yamaha RNF harap Andrea Dovizioso bangkit di MotoGP Indonesia 2022

OtoRace.id - Bos tim WithU Yamaha RNF, Razlan Razali menuntut Andrea Dovizioso bangkit di MotoGP Indonesia 2022 alias MotoGP Mandalika di Sirkuit Mandalika.

Andrea Dovizioso berhasil finis di peringkat ke-14 MotoGP Qatar lalu.

Raihan tersebut lebih baik dibanding rekan setimnya, Darryn Binder yang finis di peringkat ke-16.

Meski demikian, posisi tersebut dianggap Razlan Razali belum cukup untuk pembalap berpengalaman seperti Andrea Dovizioso.

Razlan Razali pun meminta Andrea Dovizioso mendapatkan hasil lebih bagus di MotoGP Indonesia 2022 alias MotoGP Mandalika.

"Anda perlu menemukan cara untuk melakukan yang lebih baik," kata Razali dikutip OtoRace.id dari Motosan.

"Dari komentar yang dia berikan, ada ruang baginya untuk berkembang pada balapan berikutnya," jelasnya.

"Secara keseluruhan kami senang menyelesaikan balapan pertama dengan beberapa poin, kami menantikan balapan berikutnya," tambah Razlan Razali.

Lebih lanjut, Razali memberikan sorotan kepada Darryn Binder.

Baca Juga: Bersiap Gelar MotoGP Indonesia 2022, Sirkuit Mandalika Kini Rapikan Garis Kerb

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Motosan.es

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa