OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo menjadi yang tercepat, sementara Marc Marquez crash di FP2 MotoGP Indonesia 2022, Jumat (18/3).
Berbeda dengan FP1, sesi FP2 MotoGP Indonesia 2022 dimulai dengan Sirkuit Mandalika dalam kondisi kering.
Hampir semua pembalap sudah lebih dulu turun di lintasan sejak awal sesi FP2 MotoGP Indonesia 2022.
Miguel Oliveira (Red Bull KTM) menjadi yang tercepat dengan raihan 1 menit 33,328 detik pada awal-awal FP2 MotoGP Mandalika 2022.
Di sisi lain, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) mengalami masalah teknis pada motor saat melibas Tikungan 5 Sirkuit Mandalika.
Problems for @FabioQ20! ????
His M1 has ground to a halt! ????#IndonesianGP ???????? pic.twitter.com/V2rFkJwi7x
— MotoGP™???? (@MotoGP) March 18, 2022
Setelah memutari lintasan Mandalika beberapa lap, Johann Zarco (Pramac Racing) mencatatkan namanya di nomor satu papan catatan waktu dengan 1 menit 33,065 detik.
Para pembalap rata-rata menggunakan kombinasi ban depan medium dan ban belakang soft saat FP2 MotoGP Mandalika 2022.
Setelah 10 menit waktu FP2 MotoGP Mandalika 2022 berlangsung, Miguel Oliveira menggeser posisi teratas.
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez hampir terjatuh saat melibas Tikungan 7 Sirkuit Mandalika.
Scary moment for @marcmarquez93! ????
Cat-like reactions to catch the rear end of his Honda! ????#IndonesianGP ???????? pic.twitter.com/UWQklSqLT9
— MotoGP™???? (@MotoGP) March 18, 2022
Editor | : | Nur Pramudito |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR