OtoRace.id - Indonesia International Motor Show (IIMS) di Kemayoran, Jakpus kembali diselenggarakan 31 Maret hingga 1 April 2022.
Di pekan yang sama menjelang MotoGP Argentina di sirkuit Termas de Rio Hondo juga akan diselenggarakan.
Ternyata di IIMS juga dipajang dua motor MotoGP.
Honda RC213V 2021 yang dibesut Marc Marquez di booth Honda, juga Yamaha YZR-M1 Fabio Quartararo yang dipajang di booth Yamaha.
"Meramaikan saja karena masih euforia MotoGP di Mandalika, jadi kita pamerkan saja," tutur Rina Listiani, Senior Manager Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM).
Di booth Honda, selain Honda RC213V 2021 juga ada Honda CBR250RR AP250 yang dibesut Rheza Danica tahun 2018.
Tak pelak pada jajaran motor sport di booth Honda, terasa aura balap yang disuguhkan.
Pun dengan booth Yamaha dengan Yamaha YZR-M1 Fabio Quartararo.
Sedikit berbeda dengan Honda RC213V Marc Marquez karena yang dipajang di booth Yamaha adalah motor replika.
Baca Juga: Hadapi MotoGP Argentina 2022, Jack Miller Berharap Bisa Lebih Beruntung
"Jadi memang untuk desain moge kita di pabrik, bentuknya sama persis, bentuk mesinnya juga sama dengan M1," urai Danu Wibisono, PR PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Kesamaan dari kedua motor MotoGP yang dipajang di booth Yamaha dan Honda ini adalah sama-sama punya panel yang sudah dikurangi.
Jadi tombol-tombol canggih yang ada di stang motor MotoGP tidak dipasang lagi, karena itu menjadi milik pabrikan.
Lantaran di dalamnya terpasang data-data yang menjadi rahasia setiap tim pabrikan dalam riset dan kebutuhan pembalapnya.
Baca Juga: Absen di MotoGP Argentina 2022, Marc Marquez Unggah Foto Tengah Menjalani Proses Pemulihan
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR