Pada 30 menit tersisa, Marc Marquez masih konsisten dengan ritme balap yang sama, sedikit demi sedikit ia mengasah catatan waktunya agar tetap di peringkat teratas.
Di sisa waktu 25 menit, Marc Marquez kembali ke paddock untuk melakukan evaluasi mengenai performa motor dan kondisi fisiknya.
Sementara itu peringkat tiga besar diperebutkan mantan rekan setim, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) dan Maverick Vinales (Aprilia Racing Team).
Aprilia RS-GP masih dengan kapabilitas yang sama untuk kerap bersaing di lima besar, Maverick Vinales dan rekan setimnya, Aleix Espargaro cukup kuat untuk tetap di papan atas.
They don't call this place the Horsepower Rodeo for nothing! ????
The King of COTA sits atop the times early in FP1 ????#AmericasGP ???????? | #GP500 pic.twitter.com/cXBPbgYQWZ
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 8, 2022
Hingga 15 menit tersisa, belum ada pembalap yang bisa menggeser catatan waktu Marc Marquez dari peringkat pertama hasil FP1 MotoGP Amerika Serikat 2022.
Empat menit kemudian, kejutan dilakukan Maverick Vinales yang mencatatkan 2;04,373 untuk jadi yang tercepat.
Alex Rins dan Fabio Quartararo pun mengganas di sisa lima menit, Marc Marquez didepak dari tiga besar.
Tiga menit terahir, Alex Rins jadi yang tercepat dengan 2;04,168 dan menggeser Maverick Vinales.
Hingga FP1 MotoGP Amerika Serikat selesai, Alex Rins masih menajamkan catatan waktu menjadi 2;04,007 dan tetap jadi yang tercepat.
Marc Marquez gagal asah waktu hingga harus puas finish di peringkat kelima dengan 2;04,469.
Sebagai satu-satunya pembalap yang pernah mematahkan dominasi Marc Marquez di Austin, Alex Rins juga mengagumkan.
HASIL FP1 MOTOGP AMERIKA SERIKAT 2022
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR