Hanya saja, bestlap yang dicetak Mario Aji masih belum bisa membuatnya tembus 20 besar.
Pasalnya Ia hanya mampu berada di posisi 27 dari 30 pembalap yang berlaga di Moto3 Amerika Serikat 2022 kali ini.
Lima menit jelang berakhirnya sesi FP2, Dennis Foggia berhasil menjadi yang tercepat dengan meraih bestlap 2;16,232 detik.
Namun pada detik-detik terakhir berakhirnya sesi FP2, Dennis Foggia berhasil mempertajam catatan waktunya menjadi 2;15,440 detik.
Bahkan, Dennis Foggia menjadi pembalap pertama yang tembus ke 2 menit 15 detik.
Hingga bendera finish dikibarkan, bestlap pembalap Leopard Racing tersebut tidak tersentuh pembalap Moto3 lainnya.
Sementara, Mario Aji yang terus beradaptasi dengan sirkuit Austin alias COTA, harus puas mengakhiri sesi FP2 di posisi 27.
Hasil FP2 Moto3 Amerika Serikat 2022 (8/4):
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR