Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Portugal 2022

Kondisi Fisik Membaik, Franco Morbidelli Semakin Siap Hadapi MotoGP Portugal 2022

Nur Pramudito - Kamis, 21 April 2022 | 17:00 WIB
Sirkuit Algarve trek yang menuntut fisik prima, Franco Morbidelli percaya diri hadapi MotoGP Portugal 2022
MotoGP
Sirkuit Algarve trek yang menuntut fisik prima, Franco Morbidelli percaya diri hadapi MotoGP Portugal 2022

OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Franco Morbidelli, optimistis menatap MotoGP Portugal 2022.

Sebab, Franco Morbidelli merasa fisiknya lebih baik untuk menghadapi MotoGP Portugal 2022.

Penampilan Franco Morbidelli di empat balapan awal MotoGP 2022 belum memuaskan.

Pembalap asal Italia itu masih kesulitan untuk menembus posisi lima besar di MotoGP 2022.

Teranyar, Franco Morbidelli finis ke-16 di MotoGP Amerika Serikat 2022.

Tak heran, Morbidelli pun ingin segera melupakan balapan tersebut dan tampil maksimal di MotoGP Portugal 2022.

Namun, dia menyadari tempat digelarnya MotoGP Portugal 2022, Sirkuit Algarve, Portimao tidak akan mudah ditaklukkan.

Meski begitu, Morbidelli menyukai karakteristik Sirkuit Algarve.

"Kami ingin melupakan akhir pekan Amerika Serikat dan beranjak ke Portimao," kata Morbidelli dikutip OtoRace.id dari laman Yamaha MotoGP.

Baca Juga: Ditawari ke Yamaha Untuk MotoGP 2023, Pol Espargaro Pilih Enggak

"Saya suka lintasannya, tetapi cukup menantang," jelas Morbidelli.

Morbidelli menyadari Sirkuit Algarve merupakan trek yang menuntut fisik.

"Sirkuitnya menuntut fisik karena perubahan ketinggian," ungkap Morbidelli.

"Saat balapan tahun lalu, kondisi lintasannya memperparah cedera lutut saya. Tetapi, kali ini, hal itu sudah tidak menjadi masalah," ujarnya.

Sekadar informasi, balapan MotoGP Portugal 2022 akan berlangsung pada Minggu 24 April 2022.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : YamahaMotoGP

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa