OtoRace.id - Persaingan pada kelas menengah, Moto2 Portugal 2022 di sirkuit Portimao (24/4) juga tak kalah sengit sedari start.
Cameron Beaubier (American Racing) sudah mencuri posisi pertama dari Aron Canet (Pons Racing) pada lap pembuka.
Lima lap berlalu, persaingan Cameron Beaubier dan Aron Canet masih terus berlanjut dengan keduanya saling berganti di posisi pertama.
Persaingan yang cukup seru justru untuk posisi ketiga antara Ai Ogura, Tony Arbolino dan Augusto Fernandez.
Hanya saja Ai Ogura jauh lebih baik dalam menjaga ritme balapnya dibandingkan kedua rivalnya itu.
Ia bisa melaju ke posisi tiga dan mempertahankannya dengan baik, serta membuka jarak dari Tony Arbolino kala balapan memasuki lap ketujuh.
Kini Ai Ogura mengejar ketertinggalan dari Cameron Beaubier dan ia benar-benar memaksa kerja ban belakangnya agar bisa melaju kencang di setiap tikungan.
Kejadian aneh terjadi di awal lap sembilan kala delapan pembalap terjatuh di tikungan kedua sirkuit Portimao.
Kini masalahnya sedang diinvestigasi dan bendera merah dikibarkan untuk melakukan evakuasi menyeluruh.
Pembalap yang terjatuh di tikungan kedua adalah Aron Canet, Cameron Beaubier, Ai Ogura, Tony Arbolino, Augusto Fernandez, Somkiat Chantra, Sam Lowes, Albert Arenas, dan Simone Corsi.
Balapan akan kembali dimulai hanya dengan tujuh lap usai dicurigai ada hujan gerimis dan sudah membasahi tikungan kedua, sehingga menyebabkan insiden tersebut.
Sialnya, para pembalap yang terjatuh tidak diperbolehkan untuk kembali melanjutkan balapan dan balapan diulang berdasarkan starting grid baru.
Dengan alasan mereka terjatuh karena kesalahan sendiri, sehingga DNF pun dinilai karena kesalahan masing-masing.
Berdasarkan lap ketujuh dengan pembalap yang tidak terjatuh, sehingga kini Jake Dixon yang menjadi pole sitter.
Joe Roberts langsung menusuk ke posisi pertama begitu balapan dimulai ulang dengan perlawanan dari Marcell Schrotter dan Fermin Aldeguer.
Pebalap ItalTrans Racing itu kian perkasa di posisi pertama, meninggalkan Celestino Vietti di posisi kedua dengan selisih 4,2 detik.
Kemenangan pertama bagi American Racing tahun ini, podium kedua jadi milik murid Valentino Rossi, Celestino Vietti.
Posisi ketiga dihuni Jorge Navarro.
HASIL BALAP MOTO2 PORTUGAl 2022
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR