Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Spanyol 2022

Marc Marquez Sebut Honda hanya Bersaing Dengan Honda, Pesimis di MotoGP Spanyol 2022

Didit Abdillah - Rabu, 27 April 2022 | 18:35 WIB
Marc Marquez (#93) merasa kalau pembalap Honda saling sibuk bersaing satu sama lain daripada mengejar podium. Pesimis untuk di Jerez
Repsol Media Service
Marc Marquez (#93) merasa kalau pembalap Honda saling sibuk bersaing satu sama lain daripada mengejar podium. Pesimis untuk di Jerez

OtoRace.id - Pada balapan MotoGP Portugal pekan lalu di sirkuit Portimao (24/4), kita kembali disuguhkan dengan persaingan dua saudara, Alex Marquez dan Marc Marquez

Keduanya sama-sama menunggangi Honda RC213V dan dari duel tersebut berhasil dimenangkan oleh Marc Marquez. 

Pembalap Repsol Honda Team itu harus finish di posisi keenam dan Alex Marquez pada posisi ketujuh. 

Posisi yang sama seperti saat Marc Marquez finish di MotoGP Amerika Serikat lalu, tetapi ada ketidakpuasan darinya. 

Hal ini karena Marc Marquez tahu kekurangan besar pada Honda yang membuatnya tidak kompetitif di Portugal. 

"Saya merasa tidak nyaman sepanjang balapan, ini bukanlah posisi yang seharusnya kami raih di Portugal, Honda sangat bisa meraih podium," tutur Marc Marquez. 

"Baik itu dalam kondisi kering, basah atau lembab, saya tidak bisa mendapatkan setup yang baik, kami hanya bersaing sesama pembalap Honda," imbuhnya dilansir dari Tuttomotoriweb. 

"Saat saya tanya kepada Alex dan Pol, mereka setuju kalau daya cengkeram ban sama-sama tidak maksimal, sekarang saya tidak begitu nyaman untuk menuju Jerez," tambahnya. 

Lima seri tanpa podium, sekarang dengan ketidakpastian akan performa yang baik untuk MotoGP Spanyol, balapan kandang Marc Marquez. 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : tuttomotoriweb

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa