Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Spanyol 2022

Hasil FP2 MotoGP Spanyol 2022 - Fabio Quartararo Asapi Pasukan Ducati, Marc Marquez Crash Dua Kali

Nur Pramudito - Jumat, 29 April 2022 | 20:12 WIB
Fabio Quartararo berhasil asapi Francesco Bagnaia, sementara Marc Marquez crash dua kali di FP2 MotoGP Spanyol 2022
MotoGP
Fabio Quartararo berhasil asapi Francesco Bagnaia, sementara Marc Marquez crash dua kali di FP2 MotoGP Spanyol 2022

OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo tampil luar biasa pada sesi latihan bebas kedua alias FP2 MotoGP Spanyol 2022 (29/4).

Fabio Quartararo menjadi pembalap tercepat dengan catatan waktu lap terbaik 1 menit 37,071 detik pada sesi yang digelar di Sirkuit Jerez tersebut.

Cuaca terik menyambut pembalap pada sesi FP2 MOtoGP Spanyol 2022 di Sirkuit Jerez.

Francesco Bagnaia langsung memimpin daftar catatan waktu pada awal sesi FP2 MotoGP Spanyol 2022.

Pembalap Ducati Lenovo tersebut mencatatkan waktu lap terbaik dengan 1 menit 38,174 detik.

Tak lama berselang, posisi teratas dalam daftar catatan waktu diambil alih pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo.

Fabio Quartararo mengungguli waktu lap terbaik Francesco Bagnaia dengan 1 menit 37,970 detik.

Sementara, Fabio Quartararo satu-satu pembalap yang menembut catatan waktu di bawah 1 menit 38 detik.

Sesi FP2 berjalan 15 menit, hampir terjadi insiden yang melibatkan tiga pembalap yakni duo Repsol Honda, Marc Marquez dan Pol Espargaro serta Remy Gardner (Red Bull KTM).

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Spanyol 2022 - Joan Mir Bawa Suzuki Mendominasi, Fabio Quartararo Terjatuh

Remy Gardner yang sedang catatkan lap hampir menabrak Pol Espargaro tiba-tiba keluar racing line.

Remy Gardner yang sedang catatkan lap hampir menabrak Pol Espargaro yang melambat
MotoGP
Remy Gardner yang sedang catatkan lap hampir menabrak Pol Espargaro yang melambat

Setelah berhasil menghindari Pol Espargaro, Remy Gardner juga nyaris menabrak Marc Marquez yang melambat di TIkungan 13.

Remy Gardner juga nyaris menabrak Marc Marquez yang melambat di TIkungan 13
MotoGP
Remy Gardner juga nyaris menabrak Marc Marquez yang melambat di TIkungan 13

Sementara, Joan Mir (Suzuki Ecstar) sempat menempati posisi teratas sebelum digeser Aleix Espargaro (Aprilia Racing) yang menorehkan waktu 1 menit 37,878 detik.

Di sisi lain, nasib sial dialami Marc Marquez terjatuh dua kali di Tikungan 6 dan 9.

Takaaki Nakagami (LCR Honda) mengungguli waktu lap terbaik Aleix Espargaro dengan 1 menit 38,581 detik saat sesi menyisakan 4 menit.

Memasuki menit-menit terakhir, para pembalap mulai fokus mencari waktu lap terbaik mereka dalam time attack.

Francesco Bagnaia yang sejak awal berada di posisi papan atas menaikkan standar dengan catatan terbaik 1 menit 37,283 detik.

Namun, Fabio Quartararo menuntaskan putaran cepatnya dan mengambil posisi teratas dari Francesco Bagnaia.

Fabio Quartararo diikuti Enea Bastianini (Gresini Racing) di posisi kedua dan Francesco Bagnaia di posisi ketiga

Hasil FP2 MotoGP Spanyol 2022:

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa