Namun sayang, pembalap lain juga mampu mengembangkan performanya.
Beberapa pembalap mampu mempertajam bestlap miliknya, sehingga posisi Mario Aji lama-lama berangsur turun dari posisi 8.
Hingga bendera finish dikibarkan tanda selesainya sesi FP2 Moto3 Spanyol 2022, posisi Mario Aji harus turun ke posisi 15.
Hal ini membuatnya nyaris lolos langsung ke sesi Q2 secara otomatis.
Pasalnya di sesi FP2 ini, 14 pembalap tercepat akan lolos ke sesi Q2.
Untuk pembalap tercepat di FP2 ini dipegang oleh Izan Guevara yang berhasil mencetak bestlap 1;46,341 detik atau lebih cepat 1,158 detik dari Mario Aji.
Hasil FP2 Moto3 Spanyol 2022 (29/4):
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR