Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Monako 2022

Hasil Balap F1 Monako 2022 - Red Bull Terapkan Strategi Sempurna, Sergio Perez Jadi Pemenang

Nur Pramudito - Minggu, 29 Mei 2022 | 23:26 WIB
Sergio Perez berhasil keluar sebagai juara di balapan F1 Monako 2022
Twitter/RedBullRacing
Sergio Perez berhasil keluar sebagai juara di balapan F1 Monako 2022

OtoRace.id - Pembalap Red Bull, Sergio Perez berhasil keluar sebagai juara di balapan F1 Monako 2022, Minggu (29/5).

Balapan F1 Monako 2022 dimulai dengan rolling start dipandu safety car lantaran sirkuit Monte Carlo dalam kondisi basah.

Baru juga lima lap balapan bergulir, kondisi trek membaik dengan cepat.

Para pembalap yang turun dari start dengan menggunakan ban basah pun mulai bergantian masuk ke pit.

Memasuki Lap 10, Charles Leclerc (Ferrari) masih memimpin balapan di kota kelahirannya tersebut.

Menariknya, Lewis Hamilton (Mercedes) mengganti ban dengan tetap menggunakan intermediate dan bukan ban kering seiring kondisi lintasan yang mulai membaik.

Ferrari lalu melakukan double stack pada lap ke-22 untuk mengganti ban kedua pembalap mereka dengan ban kering.

Siaran radio tim tetapi menunjukkan bahwa ini adalah blunder dari Ferrari yang terlihat ragu saat meminta Charles Leclerc masuk pit sehingga sempat membuatnya mengantre di belakang Carlos Sainz.

Strategi double stack juga dilakukan oleh para pembalap Red Bull beberapa saat kemudian.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Monako 2022 - Sesi Q3 Diwarnai Tabrakan Beruntun, Charles Leclerc Amankan Pole Position

Perjudian overcut itu berbuah manis dengan kedua pembalap Red Bull keluar di depan masing-masing pembalap Ferrari.

Sergio Perez mengambil alih posisi pertama balapan dari Carlos Sainz sementara Max Verstappen (Red Bull) mengungguli Charles Leclerc.

Balapan lalu masuk ke bendera kuning setelah Mick Schumacher mengalami kecelakaan besar pada lap ke-27.

Schumacher kehilangan kendali bagian belakang mobil, berputar beberapa kali, dan menghantam pembatas sampai terbelah dua.

Mick Schumacher (Haas) mengalami crash parah hingga mobilnya terbelah jadi dua
Twitter/F1
Mick Schumacher (Haas) mengalami crash parah hingga mobilnya terbelah jadi dua

Masuk lap 30, balapan dihentikan alias Red Flag lantaran pagar pembatas yang rusak karena crash Mick Schumacher harus diperbaiki.

Balapan kembali dilanjutkan rolling start, Perez masih memimpin diikuti Sainz, Verstappen dan Leclerc.

Bendera finis berkibar, Perez keluar menjadi pemenang balapan F1 Monako 2022.

Sainz harus meraih podium kedua, podium ketiga ditempati Verstappen.

Sementara, Leclerc gagal meraih podium usai finis keempat di F1 Monako 2022.

Berikut Hasil Lengkap F1 Monako 2022:

Hasil Lengkap F1 Monako 2022
Racingnews365.com
Hasil Lengkap F1 Monako 2022

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa