OtoRace.id - Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, percaya diri dapat memenangkan MotoGP Catalunya 2022.
Fabio Quartararo optimistis dapat naik podium saat tampil di balapan MotoGP Catalunya 2022.
Sebelumnya, Pembalap bejuluk El Diablo tersebut menjadi runner-up di MotoGP Italia 2022.
Meski gagal menang, hasil tersebut dianggap sebagai kejutan tersendiri, karena tak mengira akan tampil dominan di Sirkuit Mugello.
Melihat hal tersebut, Fabio Quartararo merasa optimistis menghadapi MotoGP Catalunya 2022.
Dia mengaku tak sabar untuk melaju di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Montmelo, Spanyol.
"Saya menantikan untuk berkendara di Catalunya," kata Quartararo dikutip OtoRace.id dari Yamaha MotoGP.
"Kami meninggalkan Mugello dengan keadaan yang lebih baik dari perkiraan. Itu artinya kami berpotensi tampil bagus pada akhir pekan ini," sambung Quartararo.
Pembalap asal Prancis tersebut cukup yakin meraih podium.
Baca Juga: Memiliki 8 Pembalap, Ducati Setengah Mati Lawan Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro di MotoGP 2022
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Yamahamotogp.com |
KOMENTAR