Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Catalunya 2022

Hasil Warm Up MotoGP Catalunya 2022 - Maverick Vinales Tercepat, Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia Main Aman

Nur Pramudito - Minggu, 5 Juni 2022 | 15:16 WIB
Maverick Vinales menjadi yang tercepat di sesi Warm Up MotoGP Catalunya 2022
MotoGP
Maverick Vinales menjadi yang tercepat di sesi Warm Up MotoGP Catalunya 2022

OtoRace.id - Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales menjadi yang tercepat di sesi Warm Up MotoGP Catalunya 2022, Minggu (5/6).

Sesi Warm Up MotoGP Catalunya 2022 menjadi kesempatan terakhir pembalap menyempurnakan setup motor sebelum balapan.

Alex Rins (Suzuki Ecstar) langsung mencatatkan standar waktu tercepat.

Pembalap asal Spanyol tersebut berhasil mencatatkan waktu 1 menit 41,164 detik pada run pertama.

Maverick Vinales (Aprilia Racing) merebut posisi teratas usai mencatatkan waktu 1 menit 40,419 detik.

Namun, Alex Rins kembali merebut posisi teratas dengan 1 menit 40,361 detik.

Alex Rins sementara mengungguli Maverick Vinales, Enea Bastianini (Gresini Racing), dan Brad Binder (Red Bull KTM).

Memasuki pertengahan sesi, Maverick Vinales kembali merebut posisi teratas usai mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 40,135 detik.

Sementara, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) duduk di posisi 10.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2022 - Kembali Pecahkan Rekor Lap, Aleix Espargaro Kalahkan Francesco Bagnaia

Menuju 5 menit terakhir, Maverick Vinales memimpin diikuti Enea Bastianini, Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing), Alex Rins.

Pada menit-menit akhir, Aleix Espargaro (Aprilia Racing) mengalami crash setelah kehilangan grip ban depan di Tikungan 5.

Hingga sesi warm up MotoGP Catalunya 2022 berakhir, catatan waktu Maverick Vinales masih bercokol di posisi teratas.

Maverick Vinales diikuti duo Gresini Racing, Enea Bastianini dan Fabio Di Giannantonio di posisi kedua dan ketiga.

Sementara, Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) sepertinya tidak ingin mengambil risiko dan bermain aman di sesi Warm Up.

Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia hanya berada di posisi 13 dan posisi 20.

HASIL WARM UP MOTOGP CATALUNYA 2022:

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa