Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Belanda 2022

Hasil FP3 Moto2 Belanda 2022 - Augusto Fernandez Tampil Dominan, Pembalap Tim Indonesia Tembus Tiga Besar

Nur Pramudito - Sabtu, 25 Juni 2022 | 16:49 WIB
Hasil FP3 Moto3 Belanda 2022, Augusto Fernadez tampil dominan
MotoGP
Hasil FP3 Moto3 Belanda 2022, Augusto Fernadez tampil dominan

OtoRace.id - Hasil FP3 Moto3 Belanda 2022, Augusto Fernadez tampil dominan, Bo Bendsneyder masuk tiga besar.

Sesi FP3 Moto2 Belanda 2022 menjadi kesempatan terakhir para pembalap untuk lolos langsung ke kualifikasi kedua (Q2).

Sebagian besar pembalap pun langsung turun sejak menit-menit pertama.

Augusto Fernandez (Red Bull KTM Ajo) langsung menjadi yang tercepat sejak awal sesi FP3 MotoGP Belanda 2022.

Ia mencatatkan waktu tercepat yakni 1 menit 37,142 detik.

Sementara, rider Pertamina Mandalika SAG Team, Bo Bendsneyder berada di posisi 8.

Seiring berjalannya sesi, belum ada lagi yang bisa menyamai atau bahkan mengalahkan catatan waktu Augusto Fernandez.

Augusto Fernadnez memimpin diikuti Albert Arenas (GASGAS Aspat Team), Ai Ogura (Honda Team Asia), Tony Arbolino (Elf Marc VDS Racing Team) dan Joe Roberts (Italtrans Racing).

Sesi FP3 Moto2 Belanda tinggal sepuluh menit, satu per satu mulai kembali ke lintasan, setelah sempat masuk pit.

Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Belanda 2022 - Aleix Espargaro Buktikan Dominasinya, Murid Valentino Rossi Mengesankan

Memasuki 5 menit terakhir, Bo Bendsenyder melesat ke posisi ketiga saat sesi menyisakan 9 menit.

Sesi tinggal 3 menit, Sam Lowes (Elf Marc VDS Racing Team) terjatuh di Tikungan 17.

Hal ini membuat marshal mengibarkan yellow flag sepanjang sektor empat sirkuit.

Hingga akhir, Augusto Fernandez tetap tercepat dengan catatan waktu 1 menit 37,115 detik.

Ia unggul atas Albert Arenas di posisi kedua dan Bo Bendsneyder di posisi ketiga.

Berikut Hasil FP3 Moto2 Belanda 2022:

Hasil FP3 Moto2 Belanda 2022
MotoGP
Hasil FP3 Moto2 Belanda 2022

Editor : Nur Pramudito
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa