OtoRace.id - Toprak Razgatlioglu berhasil membungkam kesempatan Jonathan Rea untuk tampil juara World Superbike alias WorldSBK atau WSBK Inggris 2022 di sirkuit Donington Park, Inggris (16-17/7).
Pasalnya, Toprak Razgatlioglu berhasil meraih tiga kemenangan secara penuh WSBK Inggris 2022 di sirkuit Donington Park yang legendaris.
Mulai dari Race 1, Superpole Race hingga Race 2 berhasil dikuasai Toprak Razgatlioglu yang memacu Yamaha YZF-R1M.
Tidak seperti tahun lalu, ketika Toprak Razgatlioglu dan Jonathan Rea yang memacu Kawasaki ZX-10RR berbagi kemenangan di Race 1 dan Race 2.
Dengan kemenangan ini, maka pembalap asal Turki tersebut sudah meraih empat kemenangan dari 15 race (5 seri) dipentas hingga WSBK Inggris 2022.
Menjadi menarik, baik Jonathan Rea yang sudah mencicipi 5 kemenangan dan Alvaro Bautista yang berhasil meraih 6 kemenangan juga memiliki total podium yang sama dengan Razgatlioglu.
Tiga besar penguasa Klasemen WSBK 2022 ini, sama-sama mengantongi total 13 podium.
Meski begitu, lantaran jumlah kemenangan berbeda dan juga urutan podium yang juga kerap berbeda, maka poin di Klasemen WSBK 2022 juga berbeda.
Namun dengan kemenangan Razgatlioglu di WSBK Inggris 2022 ini, setidaknya selisih poin antara ketiga pembalap tersebut kembali sedikit rapat.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR