Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WSBK Inggris 2022

Tak Terkalahkan di WSBK Inggris, Toprak Razgatlioglu Kasih Paham Jonathan Rea

Didit Abdillah - Senin, 18 Juli 2022 | 12:25 WIB
Toprak Razgatlioglu benar-benar membikin keok Jonathan Rea pada balapan kandangnya, WSBK Inggris 2022 di Donington Park (16-17/7).
Yamaha Racing Official
Toprak Razgatlioglu benar-benar membikin keok Jonathan Rea pada balapan kandangnya, WSBK Inggris 2022 di Donington Park (16-17/7).

OtoRace.id - Toprak Razgatlioglu menjalani balapan yang fantastis pada WSBK Inggris di sirkuit Donington Park (16-17/7). 

Tiga kemenangan membuat Toprak Razgatlioglu seperti menghajar habis-habisan si tuan rumah, Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team). 

Padahal setiap WSBK Inggris, Jonathan Rea tidak pernah tidak meraih kemenangan, kali ini ia benar-benar dikalahkan Toprak Razgatlioglu. 

Bahkan Toprak Razgatlioglu benar-benar bisa membekuknya kala balapan kedua saat persaingan dua pembalap ini memanas. 

"Ini adalah hasil yang sangat penting, kami punya setup yang benar-benar tepat untuk di Donington Park, sehingga hasilnya sangat bagus," tutur Toprak Razgatlioglu. 

"Hasil yang sangat baik bagi klasemen sementara, sehingga kini persaingan semakin ketat di tiga besar," imbuhnya dalam rilis Yamaha Racing Official. 

Tiga kemenangan dalam satu seri merupakan salah satu impian pembalap PATA Yamaha WSBK itu dalam kariernya. 

Sejak debut di WSBK tahun 2019, Toprak Razgatlioglu belum pernah mendomonasi semua balapan di akhir pekan. 

Tak pelak, senyum lebar terpancar dari pembalap Turki ini kala ia mengalahkan Jonathan Rea di 'halaman belakang' rumahnya juga mendominasi kemenangan semua balapan. 

Baca Juga: Update Klasemen WSBK 2022 - Toprak Razgatlioglu Mendekati Jonathan Rea dan Alvaro Bautista

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Yamaha Racing

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa