OtoRace.id - Konsistensi tidak mengkhianati hasil, itu lah yang dirasakan Stoffel Vandoorne selepas balapan Formula E New York (16-17/7).
Dua seri di Formula E New York, Stoffel Vandoorne berhasil meraih satu podium pada hari Minggu.
Podium yang juga membawa Stoffel Vandoorne ke puncak klasemen sementara yang pernah lepas dari pangkuannya.
Stoffel Vandoorne memang terbilang jarang menang pada Formula E 2022, tetapi sangat konsisten di tiga besar.
Jika dibandingkan dengan rivalnya seperti Mitch Evans yang sudah meraih tiga kemenangan musim ini, Stoffel Vandoorne baru meraih satu kemenangan.
Namun pembalap Mercedes EQ FE Team itu sudah mengumpulkan 155 poin dan jauh lebih konsisten dibandingkan semua rivalnya.
"Hasil bagus sudah saya raih di New York, mobil sudah mendapatkan performa yang baik sejak hari Sabtu, tetapi ada beberapa kesialan," tutur Vandoorne.
"Semua teratasi pada saat hari Minggu, Da Costa sangat baik sepanjang balapan, ia bisa menjaga posisi pertama dengan sangat baik," imbuhnya dalam rilis Mercedes.
"Podium kedua ini sangat penting, akhirnya kami berhasil naik ke puncakl asemen di dua negara tersisa," timpalnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Media Daimler |
KOMENTAR