OtoRace.id - Pembalap tim Ferrari, Charles Leclerc percaya diri bisa meraih kemenangan di balapan F1 Prancis 2022 di Sirkuit Paul Ricard.
Charles Leclerc bersama tim Ferrari berharap bisa menjalani balapan F1 Prancis 2022 tanpa kesalahan.
Mengadapi F1 Prancis 2022, Charles Leclerc dan tim Ferrari memiliki modal positif.
Charles Leclerc baru saja meraih kemenangan di F1 Austria 2022, setelah menjalani lima balapan sebelumnya dengan sejumlah nasib sial dan kesalahan strategi.
Hasil itu membuat Leclerc menghadapi F1 Prancis 2022 dengan rasa optimistis yang cukup tinggi.
Kini, Charles Leclerc ingin mempertahankan level performa yang sama dan menjaga konsentrasi.
"Rasanya menyenangkan. Saya merasa jauh lebih baik, ketimbang saat datang ke Austria," kata Leclerc dikutip OtoRace.id dari laman resmi F1.
"Kami menjalani akhir pekan yang sangat positif dan harus menjaga fokus serta level performa," sambung Leclerc.
Walau demikian, Leclerc juga menyadari jika Ferrari masih dibayangi oleh masalah ketahanan mesin.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR