"Saya berada di posisi yang bagus, dan itu adalah hal yang bagus," kata Zarco dikutip OtoRace.id dari GPOne.
"Saya berharap dapat melaju lebih cepat di paruh kedua MotoGP 2022," tuturnya.
Statusnya sebagai penunggang motor Ducati Desmosedici GP terbaik di paruh pertama membuat Johann Zarco kian termotivasi.
Ia pun ingin memperbaiki beberapa kekurangannya demi mendapatkan hasil memuaskan.
"Melihat saya berada di posisi ketiga sebelum jeda musim panas, memberikan saya motivasi yang besar," tambahnya.
"Tetapi, saya merasa masih belum bekerja maksimal dengan motornya," pungkas Zarco.
Pekan depan, para pembalap akan kembali beraksi pada MotoGP Inggris bakal menjadi balapan pembuka paruh kedua MotoGP 2022.
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | GPOne.com |
KOMENTAR