Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dipastikan Berpisah, Bos KTM Sayangkan Kepergian Miguel Oliviera di MotoGP 2023

Nur Pramudito - Senin, 15 Agustus 2022 | 18:31 WIB
Menyayangkan keputusan Miguel Oliveira hengkang di MotoGP 2023, Bos KTM masih membuka pintu untuknya di masa depan
MotoGP
Menyayangkan keputusan Miguel Oliveira hengkang di MotoGP 2023, Bos KTM masih membuka pintu untuknya di masa depan

OtoRace.id - CEO KTM, Stefan Pierer menyayangkan keputusan Miguel Oliviera untuk hengkang di MotoGP 2023.

Seperti diketahui, Miguel Oliveira tidak akan membela pabrikan KTM di MotoGP 2023.

KTM sudah mendatangkan Jack Miller sebagai pengganti Miguel Oliviera di MotoGP 2023.

Jack Miller akan menjadi tandem baru Brad Binder di tim pabrikan KTM pada MotoGP 2023.

KTM sebenarnya sudah menawarkan kursi tim Tech3 kepada Miguel Oliviera.

Namun, Miguel Oliveira menolak kursi di tim Tech3 karena ingin merasakan proyek berbeda bersama pabrikan lain yang ada di MotoGP.

Stefan Pierer mengaku sangat sedih ketika mendapat konfirmasi bahwa Miguel Oliveira akan meninggalkan tim.

Padahal, pembalap asal Portugal itu sangat memahami tentang hal teknis motor dan membantu tim meningkatkan motor KTM, RC16.

"Saya sedih Miguel akan meninggalkan kami, karena saya sangat menyukainya," kata Pierer dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa