Baca Juga: Dalam Kondisi Terbaik, Fabio Quartararo Optimistis Hadapi MotoGP San Marino 2022
Sementara itu Fabio Quartararo masih jadi pembalap yang berhasil mencatatkan waktu tercepat yaitu 1 menit 33,069 detik.
Di 20 menit akhir FP1 MotoGP San Marino 2022, Michele Pirro yang merupakan test rider Ducati mampu merebut posisi teratas.
Masuk 15 menit terakhir, Maverick Vinales mampu menggeser Michele Pirro karena berhasil mencatatkan waktu 1 menit 32,706 detik.
Mempertajam catatan waktunya, Fabio Quartararo berhasil duduk di posisi teratas dengan catatan waktu 1 menit 32,498 detik saat sesi menyisakan 5 menit.
Bendera finis berkibar jadi tanda berakhirnya sesi FP1, Fabio Quartararo tetap menjadi yang tercepat.
Fabio Quartararo diikuti Jack Miller dan Michele Pirro di posisi kedua dan ketiga.
Hasil Lengkap FP1 MotoGP San Marino 2022:
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR