OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo ikut mengomentari penalti yang diterima Francesco Bagnaia di MotoGP San Marino 2022.
Fabio Quartararo merasa bakal diuntungkan dengan penalti yang diterima Francesco Bagnaia di MotoGP San Marino 2022.
Sebab, Francesco Bagnaia sedang dalam misi mengejar poin Fabio Quartararo di MotoGP San Marino 2022.
Fabio Quartararo sempat menjadi yang tercepat pada sesi FP1 MotoGP San Marino 2022.
Namun, pembalap berjuluk El Diablo itu harus mengakui keunggulan para pembalap Ducati pada sesi FP2 MotoGP San Marino 2022.
Catatkan waktu 1 menit 31,843 detik, pembalap asal Prancis itu harus puas berada di posisi kelima.
"Semuanya berjalan cukup baik bagi saya," kata Quartararo dikutip OtoRace.id dari Speedweek.
"Sayangnya saya kesulitan mempertajam waktu karena bannya belum siap. Itu sebabnya kami tidak bisa membuat peningkatan," terangnya.
"Saya cukup senang dengan level grip. Saya mendapat waktu yang sama saat melakukan time attack dengan ban medium selama 16 putaran," sambungnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR