OtoRace.id - Kabar Ratu Elizabeth II meninggal di Istana Balmoral, Skotlandia, membuat MotoGP dan Marc Marquez berduka.
Marc Marquez dan MotoGP menyampaikan belasungkawa kepada Kerajaan Inggris yang kehilangan Ratu Elizabeth II.
Kerajaan Inggris baru saja mengumumkan kabar duka, tentang meninggalnya Ratu Elizabeth II.
Ratu Elizabeth II meninggal pada 8 September 2022, di usia 96 tahun.
Ajang balap motor paling bergengsi MotoGP, juga turut berduka cita atas meninggalnya Ratu Elizabeth II.
Lewat Twitter miliknya, MotoGP menyampaikan rasa belasungkawa.
"Semua di MotoGP ingin bergabung dengan jutaan orang yang berduka atas meninggalnya Yang Mulia Ratu Elizabeth II," tulis twitter MotoGP.
"Kami mengirimkan simpati dan belasungkawa terdalam kami kepada kepada Keluarga Kerajaan dan kepada orang-orang Inggris dan Persemakmuran," lanjut twitter MotoGP.
All at MotoGP would like to join the millions mourning the passing of Her Majesty Queen Elizabeth II
We send our deepest sympathies and condolences to the Royal Family, the people of the UK and all those across the Commonwealth. May she rest in peace pic.twitter.com/z2qa5FwdLc
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 8, 2022
Ucapan dukacita turut mengalir dari tim dan pembalap MotoGP.
Baca Juga: Tutup Tes MotoGP Misano 2022 di Posisi Teratas, Fabio Quartararo Menilai Positif Mesin Baru Yamaha
Tim Repsol Honda mengucapkan bela sungkawa atas meninggalna Ratu Elizabeth II.
"Tim Repsol Honda ingin menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada Keluarga Kerajaan Inggris setelah berpulangnya Ratu Elizabeth II," lewat Twitter HRC MotoGP.
Ucapan belasungkawa juga diungkapkan Marc Marquez dan Alex Marquez.
"Turut berduka cita atas meninggalnya Yang Mulia Ratu Elizabeth II.
Saya ingin menyampaikan belasungkawa saya kepada Keluarga Kerajaan Inggris dan orang-orang Inggris," tulis Marc Marquez.
"Belasungkawa tulus saya kepada orang-orang Inggris dan Keluarga Kerajaan pada hari yang sulit ini. Semoga Yang Mulia Ratu Elizabeth II beristirahat dengan tenang," tulis Alex Marquez.
View this post on Instagram
KOMENTAR